> >

ICW: Lili Pintauli Harusnya Mendekam di Penjara, Bukan di Pucuk Pimpinan KPK

Hukum | 1 September 2021, 13:12 WIB
Wakil Ketua KPK Lili Pintauli Siregar memberikan klarifikasi terkait isu komunikasi tersangka Wali Kota Tanjungbalai M Syahrial dengan dirinya, Jumat (30/4/2021). (Sumber: KOMPAS TV)

Atas gambaran tersebut, Kurnia meyakini ke depan masyarakat tidak akan lagi melihat KPK membongkar banyak perkara karena apa yang dilakukan dalam pemberantasan korupsi justru sebaliknya.

Baca Juga: M Jasin soal Sanksi Potong Gaji Lili Pintauli: Rp 90 Juta Dikurangi Rp 1,8 Juta Ya Senyum

KPK, kata Kurnia, justru melindungi pelaku-pelaku lain dan Itu tampak jelas dalam perkara korupsi bansos misalnya.

“Dan juga kepada masyarakat memang rasanya hari ini penting bagi kita untuk menurunkan ekspektasi kepada KPK, ke depan kalau ada orang mengkritik kinerja lemah KPK maka yang salah adalah orang itu,” ujar Kurnia.

“Karena orang itu terlalu berharap lebih kepada kondisi KPK hari ini yang dipimpin oleh lima orang yang penuh dengan permasalahan.”

Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU