> >

Politikus PDIP Ingatkan Pemerintah Ledakan Kasus Covid di AS Jangan sampai Terjadi di Indonesia

Politik | 31 Agustus 2021, 10:19 WIB
Anggota Komisi IX DPR RI Rahmad Handoyo (Sumber: dpr.go.id)

“Kita sempat mengalami kirisis fasilitas kesehatan, hal tersebut tidak boleh terjadi lagi,” kata Rahmad. 

Sebagai informasi, pandemi Covid-19 kembali mengkhawatirkan di Amerika Serikat. 

Meski memiliki angka vaksinasi yang cenderung tinggi, negara itu tetap mengalami peningkatan infeksi yang signifikan, bahkan lebih dari 1000% bila dibandingkan Juni lalu.  

Baca Juga: Kasus Covid-19 Menurun, Berikut Penyesuaian Aturan PPKM di Jawa dan Bali untuk Seminggu ke Depan

Mengutip data interaktif Covid-19 milik New York Times, pada akhir Juni lalu rata-rata kasus infeksi di Negeri Paman Sam masih berada di level 11 ribuan per minggunya. 

Saat ini rata-rata infeksi mingguan telah mencapai 141 ribu kasus perharinya. Ini merupakan kenaikan lebih dari 10 kali lipat.
 

Penulis : Fadel Prayoga Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU