> >

Anies dan Ganjar Kembali Teratas di Survei Capres, Prabowo Terdepak

Politik | 14 Agustus 2021, 15:48 WIB
Ridwan Kamil,  Anies Baswedan, dan  Ganjar Pranowo dan  saat hadir di sebuah acara televisi. (Sumber: Tangkapan layar Instagram @ridwankamil)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo kembali menempati posisi teratas sebagai tokoh yang tingkat keterpilihannya paling tinggi untuk menjadi presiden. Hal itu merupakan hasil survei terbaru dari Indonesia Political Opinion (IPO) yang dipublikasikan Sabtu (14/8/2021).

Survei IPO dilakukan 2-10 Agustus 2021 dengan melibatkan 1.200 responden yang dipilih menggunakan teknik Multistage Random Sampling dan tingkat akurasi 97 persen.

Survei ini menyodorkan sebanyak 20 nama tokoh potensial kepada respondennya. Hasilnya, Anies Baswedan mendapat 18,7 persen. Sementara responden yang memilih Ganjar Pranowo mencapai 16,5 persen.

Baca Juga: Survei Capres Charta Politika: Elektabilitas Ganjar Pranowo Tertinggi, Puan Maharani 0,7%

Menurut Direktur Eksekutif IPO Dedi Kurnia Syah Putra, elektabilitas Anies dan Ganjar paling tinggi karena memiliki panggung politik sebagai kepala daerah dan kerap mendapat sorotan media massa.

“Sebagai kepala daerah mereka membuat kebijakan yang dampaknya langsung dirasakan. Elektabilitas ini linier dengan popularitas yang dimotori media massa,” kata Dedi Kurnia Syah Putra saat dihubungi Kompas TV.

Selain Anies dan Ganjar, berikutnya di urutan tokoh yang memiliki eketabilitas tinggi adalah Sandiaga  Uno (13,5 persen), Agus Harimurti Yudhoyono (9,9 persen), Prabowo Subianto (7,8 persen), dan Ridwan Kamil (6,2 persen).

Baca Juga: Elektabilitas Ganjar Lebih Unggul Ketimbang Puan, PDIP: Yang Kita Cari Bukan Presiden Survei

Menurut Dedi Kurnia Syah Putra, yang menarik dari hasil Survei IPO terbaru itu adalah keluarnya nama Prabowo Subianto dari urutan 3 besar calon presiden teratas.

Sementara nama Erick Thohir meningkat elektabilitasnya (4,7 persen). Nama lain yang juga terus meningkat popularitasnya adalah Zulkifli Hasan (1,9 persen) dan masuk dalam 10 besar elektabilitas.

Penulis : Vidi Batlolone Editor : Fadhilah

Sumber : Kompas TV


TERBARU