PPKM Level 4 Diperpanjang, Pimpinan Komisi IX: Percepat Vaksinasi dan Turunkan Angka Kematian
Politik | 2 Agustus 2021, 21:24 WIB"Tentu ini adalah langkah yang baik untuk mengedepankan dan mengutamakan aspek kesehatan dan mulai melonggarkan secara terbatas aspek perekonomian untuk tetap bisa bergerak dengan pembatasan yang ketat di lapangan," katanya.
Sebelumnya, Presiden Jokowi mengatakan, pemerintah memutuskan perpanjangan PPKM Level 4 karena melihat perbaikan penanganan Covid-19.
“Dengan mempertimbangkan perkembangan beberapa indikator kasus dalam minggu ini, pemerintah memutuskan untuk melanjutkan penerapan PPKM Level 4 dari tanggal 3 sampai 9 Agustus 2021 di beberapa kabupaten/kota tertentu,” ujar Jokowi dalam konferensi pers daring, Senin (2/8/2021).
Baca Juga: Mati Suri di Tengah PPKM, Pengusaha Obyek Wisata Kibarkan Bendera Putih
Jokowi menyebut, PPKM Level 4 telah menurunkan kasus harian Covid-19 hingga menambah angka kesembuhan pasien.
“PPKM level 4 yang diberlakukan pada 26 Juli sampai dengan 2 Agustus kemarin telah membawa perbaikan di skala nasional dibandingkan sebelumnya, baik dalam konfirmasi kasus harian, tingkat kasus aktif, tingkat kesembuhan dan persentase BOR,” beber Jokowi.
Penulis : Fadel Prayoga Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV