> >

Indonesia Terima Bantuan 2,1 Juta Vaksin dari Jepang, Tahap Pertama 998.400 Vaksin Sudah Tiba

Kesehatan | 1 Juli 2021, 23:05 WIB
Vaksin Covid-19 buatan AstraZeneca dan Universitas Oxford. (Sumber: AP Photo)

JAKARTA, KOMPAS.TV – Sebanyak 998.400 vaksin AstraZeneca produksi Daichi Sankyo Biotech Coorporation tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Kamis (1/7/2021).

Bantuan hibah vaksin dari AstraZeneca tersebut merupakan hasil kerja sama bilateral antara Indonesia dan Jepang.

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menjelaskan total bantuan vaksin AstraZeneca dari pemerintah Jepang yakni 2,1 juta dosis vaksin dan sebanyak 998.400 dosis vaksin telah didatangkan ke Tanah Air.

Baca Juga: Indonesia Akan Terima 3 Juta Dosis Vaksin Covid-19 dari Belanda

Selain bantuan hibah vaksin AstraZeneca dari pemerintah Jepang, Amerika Serikat juga ikut memberikan vaksin untuk Indonesia.

Diagendakan Amerika Serikat berkomitmen menyumbang 4 juta dosis vaksin Moderna buat masyarakat Indonesia.

Budi mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Jepang, Australia, dan Amerika Serikat yang membantu pengadaan vaksin Covid-19 ke Indonesia.

"Kalau lebih banyak lagi kita terima kasihnya pun lebih banyak," ujarnya melalui kanal YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (1/7/2021).

Baca Juga: Pelajar SMA di Jakarta Mulai Terima Vaksinasi Covid-19

Sementara itu, Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Penny Lukito memastikan BPOM siap menjamin kualitas vaksin AstraZeneca dari pemerintah Jepang dan vaksin Moderna dari Amerika Serikat sebelum digunakan oleh masyarakat.

Penny ikut bersyukur dan menyampaikan terima kasih serta selamat tentunya atas kedatangan tahap pertama dari vaksin AstraZeneca hibah pemerintah Jepang.

“Kami selalu siap untuk mendampingi aspek kualitas vaksin yang tentunya adalah jaminan dan siap untuk mengawal sampai dapat digunakan masyarakat Indonesia,” ujar Penny.

Baca Juga: Perdana! Vaksinasi Covid-19 untuk Anak, Anies Targetkan 1,3 Juta Anak DKI

Pemerintah Jepang melalui Duta Besar Jepang untuk Indonesia, Kenji Kanasugi, menyatakan pemberian vaksin AstraZeneca merupakan bukti persahabatan kedua negara.

Kenji berharap pemberian vaksin ini dapat bermanfaat dalam mendukung upaya pemerintah Indonesia menangani pandemi Covid-19.

“Kami ingin terus bergandengan tangan dengan Indonesia yang merupakan mitra strategis Jepang untuk mengatasi pandemi Covid-19. Kami berharap vaksin yang diberikan dapat mendukung upaya pemerintah dan tenaga kesehatan,” ucap Kenji Kanasugi.

 

Penulis : Johannes Mangihot Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU