Gubernur Banten Wahidin Halim Terkonfirmasi Positif Covid-19 Tanpa Gejala
Update corona | 29 Juni 2021, 09:42 WIBSERANG, KOMPAS.TV - Gubernur Banten Wahidin Halim terkonfirmasi positif Covid-19 tanpa gejala, sejak pekan lalu, tepatnya Rabu (24/6/2021).
"Iya (positif)," kata Wahidin dilansir dari Kompas.com, Senin (28/6/2021).
Menurut Wahidin, dirinya termasuk positif Covid-19 orang tanpa gejala (OTG).
Sebab, setelah dinyatakan positif dirinya tidak mengalami gejala apapun.
Baca Juga: Gubernur Banten Wahidin Halim: Saya Ingin Cepat Divaksin, Supaya Bisa Leluasa Kemana-mana
Sehingga kemudian, meski dirinya dinyatakan positif Covid-19, Wahidin Halim tetap melakukan aktivitas sehari-hari, seperti olah raga pagi dan berjemur.
Berdasarkan hasil pemeriksaan tes PCR swab yang dilakukan Wahidin Halim, diperoleh angka CT atau Cycle Threshold-nya sebesar 35.
"CT 35 .19. Partikel virus yang masuk, sedikit," terang Wahidin.
Kini, mantan Wali Kota Tangerang itu menjalani isolasi mandiri di rumah dinasnya di Jalan Ahmad Yani, Sumur Pecung, Kota Serang, Banten.
Menurutnya, isolasi yang dilakukan demi menjaga agar orang lain tidak tertular virus Covid-19.
Baca Juga: Covid-19 Melonjak, Stok Oksigen di Pasar Pramuka Kosong
"Isolasi ketat? enggak juga. Cuma saya tetap menjaga untuk tidak berisiko kepada orang lain," pungkas Wahidin.
Perlu diketahui, Gubernur Banten, Wahidin Halim dinyatakan positif Covid-19 sejak, Rabu (24/6/2021) pekan lalu.
Namun Wahidin Halim baru membukanya, Senin (28/6/2021) kemarin.
Wahidin Halim pun mengaku sudah 4 hari melakukan isolasi mandiri.
Keadaan Wahidin Halim pun diklaim sudah baik-baik saja, karena tergolong orang tanpa gejala.
Adapun sebelumnya, menurut Wahidin, seluruh ajudan lebih dulu dinyatakan positif Covid-19 daripada dirinya.
Baca Juga: Bupati Lebak Iti Octavia Positif Corona
Penulis : Nurul Fitriana Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV