Catat! Inilah 10 Sekolah SMA Terbaik di Kota Surakarta
Sosial | 21 Juni 2021, 16:56 WIBSOLO, KOMPAS.TV - Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) bagi siswa tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) di Jawa Tengah sudah dibuka per hari ini, Senin (21/6/2021).
"Pendaftaran SMA dilakukan secara online pada 21 - 24 Juni 2021 pukul 07.00 - 23.59 WIB," dikutip dari laman resmi PPDB Jawa Tengah.
Bagi para lulusan SMP yang masih bingung dan berminat lanjut di SMA wilayah Kota Surakarta, bisa pertimbangkan 10 SMA favorit ini.
Sepuluh SMA pilihan ini merupakan versi Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) yang dinilai berdasarkan nilai rata-rata TPS tertinggi saat mengikuti UTBK 2020.
Berikut ini 10 SMA terbaik di Kota Surakarta baik negeri maupun swasta:
1. SMA Negeri 1 Kota Surakarta
Berada diperingkat ke-35 sebagai sekolah SMA terbaik nasional, SMA Negeri 1 Surakarta masih menjadi sekolah unggulan pertama di Kota Budaya dengan berhasil meraih nilai rata-rata sebesar 575,671.
Baca Juga: Proses PPDB tingkat SMA/SMK terkendala server
2. SMA Negeri 3 Kota Surakarta
Berada diperingkat ke-104 sebagai sekolah SMA terbaik nasional, SMA Negeri 3 Surakarta menjadi sekolah unggulan kedua di Kota Budaya dengan meraih nilai rata-rata sebesar 562,506.
3. SMA Negeri 4 Kota Surakarta
Berada diperingkat ke-142 sebagai sekolah SMA terbaik nasional, SMA Negeri 4 Surakarta menjadi sekolah unggulan ketiga di Kota Budaya dengan meraih nilai rata-rata sebesar 557,128.
4. SMA Swasta Regina Pacis Kota Surakarta
Penulis : Nurul Fitriana Editor : Fadhilah
Sumber : Kompas TV