Pembunuhan Perempuan di Hotel Menteng, Sejak Awal Tersangka Sudah Berencana Merampok Korban
Kriminal | 30 Mei 2021, 18:24 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Wakapolres Jakarta Pusat AKBP Setyo Koes Heriyanto menyatakan tersangka pembunuhan perempuan berinisial IWA di sebuah kamar hotel di Menteng, Jakarta Pusat, sudah berencana untuk merampok.
"Kejadian ini bermula dari keinginan (pelaku) melampiaskan nafsu dengan bantuan aplikasi kencan untuk mendapatkan jasa layanan seks," kata Setyo dalam konferensi pers di Polres Jakarta Pusat, Minggu (30/5/2021).
Awalnya, tersangka AA berkenalan dengan korban IWA lewat aplikasi kencan. Keduanya kemudian bertemu di salah satu hotel di Menteng pada Rabu (26/5/2021).
Baca Juga: Sempat Buron, Pelaku Pembunuhan Perempuan di Hotel Menteng Ditangkap
Diketahui, IWA merupakan wanita panggilan atau pekerja seks komersial (PSK).
Menurut Setya, AA berniat mencuri barang milik IWA setelah dirinya melakukan hubungan seksual dengan IWA. Niat itu muncul lantaran AA hanya membawa uang Rp250.000 sementara tarifnya sendiri sebesar Rp500.000.
Adapun pembunuhan tersebut dilakukan AA ketika IWA sedang bersih-bersih.
"Jadi sewaktu IWA bersih-bersih setelah memberikan layanan kepada AA, di situlah AA mencekik leher IWA," kata Setyo.
Akibat tindakannya tersebut, AA dijerat pasal berlapis, yakni Pasal 340 KUHP, Pasal 338 KUHP dan Pasal 365 Ayat 3 KUHP dengan ancaman maksimal masing-masing hukuman mati atau seumur hidup, lima tahun, dan 15 tahun penjara.
Baca Juga: Polisi Tangkap Pelaku Pembunuh Wanita di Hotel Menteng Jakarta
Diberitakan sebelumnya, Petugas Gabungan Satreskrim Polres Metro Jakarta Pusat dan Polsek Menteng berhasil menangkap pelaku pembunuhan terhadap wanita pengunjung hotel di kawasan Menteng, Jakarta Pusat.
Pelaku ditangkap di sebuah rumah di kawasan Jakarta Timur pada Sabtu (29/5/2021) dini hari setelah dilakukan pengejaran.
Kapolsek Menteng Kompol Rohman Yongky Dilatha mengatakan, motif pembunuhan hingga saat ini masih dalam penyelidikan, namun ia menyebutkan usai melakukan pembunuhan barang-barang milik korban ada yang dicuri oleh pelaku.
“Jadi untuk pemeriksaan tersangka saat ini alhamdulilah sudah tertangkap. Jadi untuk tersangka berdasarkan hasil keterangannya untuk motif sedang didalami, kemudian juga untuk lebih jelasnya pada saat press rilis karena tim sedang bekerja mendalami motif-motif dari pelaku,” ujar Rohman Yongky.
Baca Juga: Kronologi Dugaan Pembunuhan Wanita Tanpa Busana Dalam Hotel di Menteng
Penulis : Nurul Fitriana Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV