> >

Dinyatakan Tenggelam, TNI Siapkan Evakuasi Medis Awak Kapal Selam KRI Nanggala-402

Breaking news | 24 April 2021, 21:05 WIB
Kapal RS TNI AL KRI Dr.Soeharso, kanan, berlayar untuk ikut mencari kapal selam KRI Nanggala yang hilang saat mengikuti latihan pada hari Rabu, di lepas pantai Banyuwangi, Jawa Timur, Indonesia, Sabtu, 24 April 2021. (Sumber: AP Photo/Achmad Ibrahim)

"Lewat keterangan para saksi ahli dalam hal ini adalah mantan-mantan ABK KRI Nanggala dan komunitas kapal selam ini diyakini barang-barang milik KRI Nanggala," jelas Yudo.

Barang-barangtersebut diantara: pelurus tabung torpedo, pipa pendingin bertuliskan huruf Korea, dan botol warna oranye sebagai pelumas untuk membantu naik turunnya periskop kapal selam.

Untuk diketahui, pada 2012 lalu KRI Nanggala sempat berada di Korea Selatan. Di Negeri Ginseng tersebut, kapal selam berjuluk Monster Laut itu menjalani overhaul dan penambahan sejumlah perlengkapan canggih.

Penulis : Hedi Basri Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU