> >

Hari Ini Indonesia Punya 8 Juta Dosis Vaksin, Cukup untuk 20 Hari

Update corona | 23 April 2021, 18:56 WIB
Program vaksinasi Covid-19 oleh Kemenkes (Sumber: Kemkes.go.id)

Adapun pemerintah sendiri menargetkan total jumlah vaksin yang bakal disediakan mencapai 426 juta.

Jumlah ini cukup untuk memvaksin seluruh warga dalam dua tahap penyuntikan.

Baca Juga: 650 Orang Per Hari, Lansia Suntik Vaksin Di Bulan Ramadan

Dia menjelaskan, total vaksin yang sudah diterima pemerintah baik melalui produksi maupun beli langsung hingga saat ini adalah 26,2 juta.

Dari jumlah tersebut sebanyak 18 juta dosis sudah disuntikan ke masyarakat.

Mengenai pengembangan vaksin dalam negeri, Budi Gunadi Sadikin menyebutkan saat ini ada tujuh lembaga penelitian maupun perguruan tinggi yang melakukan pengembangan.

“Semua kerjasama dengan BPOM (Badan Pengawasan Obat dan Makanan) . Dua di antara sudah cukup cepat, diharapkan 2022 sdh bisa masuk. Satu yang dari Eijkman dan Biofarma satu lagi Unair dan Biotis,” ujar Budi.

Penulis : Vidi Batlolone Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU