> >

Politikus PAN Dukung Menteri BUMN yang Akan Beli Peternakan di Luar Negeri

Peristiwa | 23 April 2021, 06:37 WIB
Peternakan sapi di luar negeri (Sumber: Kompas.com)

JAKARTA, KOMPAS.TV- Gagasan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir yang akan membeli  peternakan di luar negeri diapresiasi politikus Partai Amanat Nasional (PAN) Saleh Partaonan Daulay.  

Menurutnya, ini  merupakan terobosan baik untuk memenuhi kebutuhan daging di dalam negeri yang tidak bisa dipenuhi peternak lokal.


“Ini kreativitas yang perlu diapresiasi. Perlu didukung oleh semua pihak. Ide cemerlang seperti ini tidak semestinya berhenti di awal. Kalau ada kritik, silakan disampaikan. Itu tentu akan bisa dijadikan sebagai bahan penyempurnaan agenda ini. Tetapi, jangan ujug-ujug sudah ditolak. Sementara, ini baru saja diinisiasi,” kata Saleh dalam keterangan persnya, Kamis (22/4/2021).

 

Baca Juga: Investigasi WHO Terkini Sebut Covid-19 Berasal dari Peternakan Satwa Liar di Yunnan, China


Menurut Ketua Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) DPR itu, program ini bisa mendatangkan manfaat bagi masyarakat luas. 

Karena itu, perlu paparan yang  terbuka dari kementerian BUMN. Dari paparan itu akan kelihatan dengan jelas prospek dari kebijakan ini. 

Namun pada saat yang sama, Kementerian BUMN harus didorong  untuk memberdayakan dan membangun peternakan lokal. Sebab, ada banyak wilayah dan daerah di Indonesia yang sangat cocok untuk pengembangan peternakan.


“Tinggal bagaimana pemerintah memberikan dukungan, baik dari sisi teknologi, permodalan, dan pendampingan," katanya.

Menurut Saleh membeli peternakan lokal dan mengembangkan peternakan lokal  bisa dilakukan  secara bersama. Pembelian peternakan di luar negeri sekaligus pengembangan peternakan dalam negeri. 

Penulis : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU





A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: