Mengaku Pernah Didatangi, Menteri Tjahjo Kumolo Curhat Maraknya Calo Tes CPNS
Sosial | 30 Maret 2021, 14:48 WIBAkan tetapi, Tjahjo mengaku tak mudah memberantas calo CPNS sebab mereka memiliki modus yang beragam.
Terlebih, kebanyakan calo CPNS yang berhasil diamankan itu adalah mantan PNS yang punya jaringan.
"Tapi di PANRB dan BKN sudah memperkuat rambu-rambu, itulah (para calo) jadi sulit untuk bermain, karena sanksinya kalau ketahuan ya kita pecat kalau memang bermain," tegas dia.
Adapun Badan Kepegawaian Negara (BKN) akan menggunakan aplikasi face recognition untuk mencegah kecurangan dalam tes penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS).
Dalam rapat kerja bersama Komisi II DPR, Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Bima Haria Wibisana mengatakan, melalui aplikasi tersebut, diharapkan tidak ada lagi kecurangan peserta seleksi yang menggunakan jasa calo atau joki.
Baca Juga: Wow! ASN Bisa Terima Tunjangan Pensiun Hingga Rp 1 Miliar, Ini Kata Menteri PANRB Tjahjo Kumolo
"Untuk yang sekarang ini tidak bisa lagi karena kami sudah menggunakan face recognition. Jadi itu bisa untuk menetralkan upaya-upaya untuk menggunakan joki dalam tes CPNS," tandas Bima.
Penulis : Gading Persada Editor : Purwanto
Sumber : Kompas TV