> >

Ditembak Mati Bripka CS, Pratu RS Ternyata Prajurit Kostrad TNI AD yang Nyambi Jadi Petugas Keamanan

Hukum | 25 Februari 2021, 22:23 WIB
Propam Polri melakukan oleh tempat kejadian perkara di sebuah kafe di Cengkareng, Jakarta Barat yang menjadi lokasi peristiwa penembakan yang dilakukan Bripka CS. Kamis (25/2/2021). (Sumber: KOMPAS TV)

JAKARTA, KOMPAS TV - Sebanyak tiga orang tewas ditembak di RM Cafe, Cengkareng, Jakarta Barat, pada Kamis (25/2/2021) dini hari.

Adalah seorang polisi berpangkat Bripka dengan inisial CS yang menembak mereka. Dari ketiga korban, seorang di antaranya adalah anggota TNI AD.

Baca Juga: Sosok Oknum Polisi Penembak Anggota TNI di RM Cafe, Ternyata Buser Reskrim Polsek Kalideres

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Yusri Yunus, menjelaskan Bripka CS yang kini sudah ditetapkan sebagai tersangka menembak tiga orang secara bergantian. Selain itu, Bripka CS juga melukai seorang lainnya.

Dari keempat orang itu, tiga di antaranya tewas di tempat. Sedangkan seorang lagi mengalami luka dan dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat perawatan.

"Ada empat korban, yang tiga meninggal dunia di tempat," kata Yusri di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (25/2/2021).

Baca Juga: Tembak Mati Anggota TNI dan 2 Pegawai Kafe, Bripka CS Kena Sanksi Berlipat

Yusri mengungkapkan ketiga korban yang meninggal dunia adalah anggota TNI berinisial Pratu RS. Di kafe tersebut, Pratu RS merupakan petugas keamanan.

Kemudian, korban FS sebagai pelayan kafe, dan kasir kafe berinisial MK. Sedangkan, korban dirawat di rumah sakit yakni H selaku manajer kafe.

Dari informasi yang dihimpun, sebagai anggota TNI AD, Pratu RS berasal dari kesatuan Detasemen Markas Komando Strategi Angkatan Darat (Denma Kostrad).

Penulis : Tito-Dirhantoro

Sumber : Kompas TV


TERBARU