> >

Menag Yaqut Sebut Jasa Almarhum Syekh Ali Jaber Sangat Besar dalam Dakwah di Indonesia

Peristiwa | 14 Januari 2021, 16:10 WIB
Ulama Syekh Ali Jaber (Sumber: Fahdi Fahlevi/Tribunnews.com)

Ulama berusia 44 tahun itu mengembuskan napas terakhir di Rumah Sakit Yarsi, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, pukul 08.30 WIB tadi pagi akibat sakit.

Rumah Sakit (RS) Yarsi memberikan keterangan terkait status kesehatan Syekh Ali Jaber saat meninggal dunia.

Mewakili pihak rumah sakit Manajer Humas dan Pemasaran RS Yarsi, Elly M Yahya, mengatakan Syekh Ali Jaber meninggal setelah negatif Covid-19.

Baca Juga: Kenang Janji Syekh Ali Jaber yang Belum Terlaksana, Gus Miftah: "Allah Lebih Sayang ke Guru..."

Elly membenarkan Syekh Ali Jaber mendapatkan perawatan RS Yarsi pada sekitar 19 hari lalu dalam keadaan sudah terkonfirmasi positif Covid-19.

Pada minggu kedua perjalanan perawatan medisnya, RS Yarsi telah melakukan tes PCR terhadap Syekh Ali Jaber.

"Kemarin kami sudah melakukan PCR, dan hasilnya negatif," kata Elly dalam konferensi pers di RS Yarsi, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Kamis (14/1/2021).

Sejak memberikan pelayanan perawatan, RS Yarsi mengaku telah memberikan segala upaya yang maksimal kepada Syekh Ali Jaber.

Penulis : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU