> >

Kasus Covid-19 Terus Bertambah, Pemkab Bogor Tunda Sekolah Tatap Muka Pertengahan Januari Ini

Sosial | 7 Januari 2021, 21:02 WIB
Ilustrasi proses kegiatan belajar mengajar (KBM) offline diselenggarakan di sebuah Madrasah Tsanawiyah di Provinsi Bengkulu (Sumber: Kompas.com/Firmansyah)

KABUPATEN BOGOR, KOMPAS.TV - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor akhirnya memutuskan untuk menunda pelaksanaan sekolah tatap muka yang rencananya digelar pada pertengahan Januari ini.

Baca Juga: Anggota DPRD Kalsel Minta Pemerintah Kabupaten Kota Tak Terburu-buru Putuskan Sekolah Tatap Muka

Karena kasus harian Covid-19 terus bertambah, sampai saat ini tidak ingin ada uji coba untuk pembelajaran tatap muka di sekolah.

Bupati Bogor Ade Yasin menyatakan, ingin lebih dulu memastikan keselamatan anak didik dan para guru di tengah meluasnya sebaran zona merah penularan Covid-19. 

"Sekolah tatap muka jangan uji coba, ini bukan coba-coba lagi. Ada Covid-19 loh bahaya, saya tidak mau yang namanya coba-coba ya, tetep kita akan tunda pembelajaran tatap muka itu," tegas Ade usai rapat evaluasi antisipasi lonjakan kasus Covid-19 di kantor bupati, Cibinong, Kamis (7/1/2021).

Ade memberi opsi kepada sekolah-sekolah yang berada di pelosok untuk mempelopori pembelajaran luar jaringan (luring). 

Namun, hal itu tidak memungkinkan karena hampir seluruh wilayah Kabupaten Bogor zona merah atau zona risiko tinggi penularan Covid-19 kecamatan. 

"Memang di pedalaman yang tidak kena jarigan internet itu bisa belajar luar jaringan atau sistem pembelajaran yang memerlukan tatap muka. Tapi kayaknya belum siap juga gitu loh. Bisa saja itu dilakukan luring ya tapi inikan soal kesiapan sekolah, orangtua. Zona aman juga tidak ada nanti bahaya buat anak-anak," ungkapnya. 

Ade menyebut, pihaknya tidak ingin terburu-buru menggelar pembelajaran tatap muka meskipun tiap sekolah bisa saja mengajukan permohonan ke Dinas Pendidikan dan Satgas Covid-19.

Hal itu pun jika wilayah di sekolah tersebut dikategorikan zona oranye atau zona risiko sedang ataupun zona hijau alias zona aman. 

Penulis : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU