> >

Ini Target Budi Gunadi Sadikin, Menteri Kesehatan Pengganti Terawan

Politik | 22 Desember 2020, 22:22 WIB
Wakil Menteri BUMN Budi Gunadi Sadikin ditunjuk Presiden Joko Widodo menjadi Menteri Kesehatan menggantikan Terawan Agus Putranto, Selasa (22/12/2020). (Sumber: YouTube Sekretariat Presiden)

JAKARTA, KOMPAS.TV – Wakil Menteri BUMN Budi Gunadi Sadikin ditunjuk Presiden Joko Widodo menjadi Menteri Kesehatan menggantikan Terawan Agus Putranto.

Budi menjelaskan sudah mendapat target yang diinginkan oleh Presien Jokowi. Seperti mengatasi masalah yang menyebabkan pandemi Covid-19 di tanah air belum menyusut dan membenahi layanan kesehatan publik.

“Mempersiapkan sistem layanan kesehtan publik yang siap, kuat memumpuni agar generasi sesudah kita bisa menghadapi SARS-CoV-3 atau wabah lain yang kita tidak tahu kapan datangnya,” ujar Budi di Istana Negara, Selasa (22/12/2020).

Baca Juga: Profil Budi Gunadi Sadikin, Lulusan Fisika Nuklir yang Jadi Menteri Kesehatan

Terkait dengan mengatasi kasus Covid-19, Budi menjelaskan akan memperkuat lagi koordinasi Kemenkes, pemerintah daerah serta Satgas Covid-19.

Budi menjelaskan, Presiden Jokowi menginginkan kasus baru Covid-19 dapat ditekan agar anak-anak bisa kembali ke sekolah, pengusaha UMKM dapat membuka toko-tokonya dan kembali berdagang seperti biasa.

Semua pekerja bisa datang kembali kekantornya dan memulai hidup new normal serta  seluruh keluarga bisa kembali bersilaturahmi.

Ia mengakui untuk mewujudkan hal tersebut, Kemenkes tidak bisa bekerja sendir. Harus ada kerja sama di seluruh komponen bangsa dan masyarakat.

Baca Juga: Mengintip Harta Kekayaan 6 Menteri Baru Presiden Jokowi

“Kementerian kesehatan tidak mungkin melakukannya secara eksklusif, kita harus melakukannya secara inklusif. Kami percaya tidak cukup pemerintah membuat program sendiri, ini harus memerlukan gerakan bersama dengan seluruh rakyat Indonesia,” ujarnya.

Penulis : Johannes-Mangihot

Sumber : Kompas TV


TERBARU