> >

Viral Dokumen Hasil Swab Test Rizieq Shihab Positif Covid-19, Ini Kata MER-C

Peristiwa | 2 Desember 2020, 21:57 WIB
Pimpinan Front Pembela Islam, Rizieq Shihab (Sumber: KOMPAS.com / GARRY ANDREW LOTULUNG)

Namun begitu, Sarbini membenarkan ada keterangan yang sama dari dokumen yang beredar itu. Bahwa Rizieq Shihab menjalani swab test pada 27 november 2020, ini sesuai dengan tanggal yang tercantum dalam surat yang beredar itu.

"Iya (benar)," kata Sarbini.

Baca Juga: Bagaimana Nasib Kasus Hukum Kerumunan di Bogor Usai Rizieq Shihab Minta Maaf?

Sebelumnya, Rizieq disebut telah menjalani tes usap yang dilakukan tim medis MER-C saat dia dirawat di Rumah Sakit (RS) Ummi Bogor, Jawa Barat.

Namun, pelaksanaan tes usap itu dilakukan tanpa sepengetahuan Satgas Covid-19 Kota Bogor ataupun pihak RS Ummi.

Satgas Covid-19 Kota Bogor belum mendapatkan hasil tes usap Rizieq dan meminta agar segera memberi hasil pemeriksaan itu jika memang sudah ada pemeriksaan.

Belakangan diketahui juga bahwa MER-C tidak mempunyai laboratoriun yang terdaftar sebagai tempat pemeriksaan sampel Covid-19.

Baca Juga: 12 Orang Dipanggil Polisi Terkait Kerumunan Rizieq Shihab, Termasuk Penyedia Tenda

Penulis : Tito-Dirhantoro

Sumber : Kompas TV


TERBARU





A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: