Kapolda Metro Jaya Sambangi Balai Kota, Anies: Kita Saling Dukung, Pastikan Ibu Kota Stabil
Peristiwa | 23 November 2020, 17:16 WIBJAKARTA, KOMPAS TV - Kapolda Metro Jaya Irjen Mohammad Fadil Imran menyambangi Balai Kota DKI Jakarta pada Senin (23/11/2020).
Fadil Imran datang tak sendiri. Ia didampingi oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus dan rombongan Polda Metro Jaya lainnya.
Fadil Imran berserta jajarannya tiba di Balai Kota DKI Jakarta pukul 10.00 WIB. Ia pun langsung disambut oleh Gubenur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Baca Juga: Anies Sebut Kepatuhan Warga Jakarta Terapkan Protokol Kesehatan Covid-19 Menurun
Saat tiba di Balai Kota, Anies memberikan salam ke Fadil dengan salam siku dan langsung mempersilakan Kapolda yang baru saja serah terima jabatan itu untuk masuk ke Gedung Balai Kota.
Informasi yang diterima Kompas.com, agenda pertemuan keduanya adalah silaturahmi biasa.
Namun dalam kesempatan tersebut, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, mengucapkan selamat datang kepada Kapolda Metro Jaya beserta rombongan.
"Selamat datang kembali di DKI Jakarta," kata Anies di Balai Kota DKI Jakarta pada Senin (23/11/2020).
Baca Juga: Punya Anggota Ratusan Ribu Orang, Karang Taruna Se-DKI Jakarta Minta Jangan Ganggu Anies Baswedan
Anies mengaku akan saling mendukung untuk memastikan kondisi Jakarta selalu dalam kondisi stabil, aman, dan nyaman diinggali.
Penulis : Tito-Dirhantoro
Sumber : Kompas TV