> >

Jokowi Terkenang Saefullah Ramah dan Pekerja Keras. Wapres Sebut Warga Jakarta Sangat Kehilangan

Peristiwa | 16 September 2020, 23:23 WIB
Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta Saefullah di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Kamis (12/10/2017) (Sumber: KOMPAS.com/NURSITA SARI)

Baca Juga: Sekda DKI Saefullah Meninggal Karena Covid-19, Anies Baswedan: Sosok Teladan

Sebelumnya, Wakil Presiden Ma'ruf Amin juga menyampaikan duka cita atas wafatnya Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Saefullah yang berpulang pada Rabu (16/9/2020) itu.

"Inna lillahi wa inna ilaihi rajiun. Saya mengucapkan turut berduka cita yang sedalam-dalamnya atas berpulangnya ke rahmatullah, Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta, Bapak Dr. H. Saefullah, M. Pd," ujar Ma'ruf dikutip dari siaran pers, Rabu (16/9/2020). 

Ma'ruf mengatakan, kepergian Saefullah membuat warga Jakarta kehilangan putra terbaiknya. 

Ma'ruf menilai semangat dan perjuangannya dalam membangun Jakarta harus diteruskan. 

"Warga Jakarta telah kehilangan salah satu putra terbaiknya. Namun semangat kerja keras dan perjuangan beliau dalam membangun Jakarta patut kita teruskan," kata dia. 

Tak hanya itu, upayanya mengawal DKI Jakarta dalam memutus mata rantai Covid-19 juga dinilainya harus dilanjutkan. 

"Bapak Saefullah adalah sosok pribadi yang saleh, aktivis sosial serta panutan untuk semua orang yang mengenalnya. Untuk itu, saya mengajak seluruh warga DKI Jakarta untuk mengiringi kepergian beliau dengan doa yang tulus," kata dia.

Penulis : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU