> >

Tanpa Obat, Ini Cara Menambah Nafsu Makan Anak Menggunakan Rempah-Rempah

Kesehatan | 16 Oktober 2024, 05:25 WIB
Ilustrasi. Cara menambah nafsu makan anak dengan menggunakan rempah-rempah. (Sumber: Kompas.com)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Salah satu permasalahan yang sering dihadapi para orang tua adalah kurangnya asupan gizi pada anak akibat nafsu makan yang rendah. 

Kurangnya nafsu makan pada anak dapat berdampak negatif pada tumbuh kembang mereka, karena tubuh tidak mendapatkan nutrisi yang cukup untuk menunjang kesehatan dan pertumbuhan. 

Namun, permasalahan ini dapat diatasi dengan cara yang lebih alami dan aman, yaitu dengan memanfaatkan kekayaan tradisional Indonesia berupa rempah-rempah.

Indonesia merupakan negara penghasil rempah-rempah terbesar kelima di dunia, dan kekayaan alam ini telah digunakan secara turun-temurun oleh nenek moyang untuk berbagai tujuan, termasuk meningkatkan nafsu makan. 

Baca Juga: 5 Rempah yang Dapat Membuat Kulit Lebih Cerah

Rempah-rempah Indonesia tidak hanya kaya akan cita rasa yang memperkaya masakan, tetapi juga memiliki khasiat kesehatan yang luar biasa, salah satunya adalah kemampuan untuk merangsang nafsu makan anak. 

Berbagai rempah dapat digunakan untuk tujuan ini, baik secara langsung dalam bentuk jamu maupun sebagai tambahan pada makanan sehari-hari.

Cara Menambah Nafsu Makan Anak dengan Rempah-Rempah

Berikut beberapa rempah-rempah yang berkhasiat untuk meningkatkan nafsu makan anak, dikutip dari laman resmi Dinas Kesehatan DIY.

1. Temulawak

Kandungan minyak atsiri dalam temulawak berfungsi sebagai cholagogum, yaitu zat yang merangsang pengeluaran cairan empedu dan berperan sebagai penambah nafsu makan.

Selain itu, temulawak membantu mempercepat proses pencernaan lipid dan meningkatkan sekresi empedu, sehingga mempercepat pengosongan lambung dan mendorong peningkatan nafsu makan anak.

Baca Juga: 5 Manfaat Daun Beluntas untuk Kesehatan, Bisa Turunkan Kadar Gula Darah

2. Kunyit

Kurkumin yang terkandung dalam kunyit memiliki manfaat serupa dengan temulawak.

Penulis : Kiki Luqman Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU