Pidato Sambutan Upacara 17 Agustus 2024 HUT ke-79 RI Resmi dari Kemendikbud
Tren | 16 Agustus 2024, 15:23 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Tekonoligi (Kemendikbud Ristek) telah merilis pidato upacara HUT ke-79 RI 17 Agustus 2024.
Pemerintah Indonesia akan menggelar Ucapara Bendera Merah Putih Peringatan Detik-Detik Proklamasi akan dilaksanakan di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, besok, Sabtu (17/8/2024).
Upacara 17 Agustus 2024 juga akan digelar di Istana Merdeka Jakarta.
Sementara itu, kementerian, lembaga negara, dan lembaga pendidikan juga menggelar upacara HUT ke-79 di lokasi masing-masing.
Baca Juga: 7 Lirik Lagu Nasional untuk 17 Agustus 2024 HUT ke-79 RI, Berkibarlah Benderaku hingga Hari Merdeka
Saat upacara 17 Agustus 2024, biasanya pembina upacara akan menyampaikan pidato sambutan.
Berikut pidato sambutan pembina upacara 17 Agustus 2024 yang akan dibacakan oleh Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbud Ristek) Nadiem Anwar Makarim.
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh,
Salam sejahtera untuk kita semua,
Om swastiastu,
Namo buddhaya,
Salam kebajikan,
Rahayu,
Saudara saudariku sebangsa dan setanah air,
Pada hari yang baik ini, saya ingin mengajak kita semua untuk mengingat salah satu pelajaran paling bermakna dalam perjalanan bangsa dan negara Indonesia, yakni bahwa tidak akan ada kemerdekaan tanpa perjuangan yang dilakukan dengan bergotong royong.
Kemerdekaan Indonesia adalah buah dari gerakan menuju satu cita-cita bersama. Begitu pun dengan cita-cita untuk memajukan pendidikan dan kebudayaan, harus kita perjuangkan bersama-sama dengan semangat gotong royong. Dalam lima tahun terakhir ini, kita semua telah berjuang dalam gerakan Merdeka Belajar.
Penulis : Dian Nita Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV