> >

Liburan di Perth? Simak Rekomendasi Destinasi di Ibu Kota Australia Barat Ini!

Travel | 22 April 2024, 14:58 WIB
Seekor Koala bersama anaknya. Pemerintah Australia resmi menyatakan Koala menjadi satwa terancam punah, terutama koala yang berada di pantai timur Australia. Hewan marsupial kecil berkantung di perut itu berjuang untuk bertahan hidup dari dampak kebakaran hutan, pembukaan lahan, kekeringan, dan penyakit, seperti dilansir France24, Jumat, (11/2/2022). (Sumber: The Guardian/Lisa Maree Williams/Getty Images)

Baca Juga: Jadwal Kereta Api Bandara YIA dan YIA Express yang Berlaku Mulai 1 April 2024

The Bell Tower

Dekat dengan Elizabeth Quay, The Bell Tower yang unik ini adalah kombinasi antara bangunan dan alat musik, dengan 18 lonceng bersejarah dari seluruh dunia. Ini adalah tempat yang wajib dikunjungi untuk menikmati pemandangan Sungai Swan dari ketinggian dan mendengarkan dentang lonceng.

Pengalaman Alam Liar

Penguin Island

Rumah bagi koloni penguin kecil, Penguin Island menawarkan pengalaman dekat dengan satwa liar. Tergantung pada musim, pengunjung bisa berenang dengan lumba-lumba, melihat singa laut, atau kayak di sekitar pulau.

Baca Juga: Berita Foto Festival Balon Udara di Wonosobo Jawa Tengah: Lestarikan Tradisi, Meriahkan Idulfitri

Mengamati Paus

Antara bulan Agustus sampai Desember, Perth menjadi salah satu lokasi terbaik untuk mengamati migrasi paus bungkuk. Ikuti tur pengamatan paus untuk kesempatan melihat mamalia raksasa ini dari dekat.

Penerbangan ke Australia

Perth, Australia selalu menjadi destinasi impian banyak orang. Kota yang terkenal dengan keindahan alam dan cityscape yang menawan ini kerap membuat wisatawan terpesona.

Salah satu penerbangan ke Australia yang tersedia yakni AirAsia. Harga promo spesial penerbangan Jakarta-Perth mulai dari Rp 1,3 jutaan.

Maskapai ini menyediakan enam kali penerbangan dalam seminggu pada hari Senin, Rabu, Kamis, Jumat, Sabtu, dan Minggu.

 

Penulis : Danang Suryo Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU