> >

Takaran yang Tepat Makan Buah Durian Agar Tetap Sehat

Kesehatan | 4 Desember 2023, 15:14 WIB
Ilustrasi durian. (Sumber: Kompas.com)

JAKARTA, KOMPAS.TV- Durian menjadi salah satu buah-buahan yang banyak digemari. Bahkan, durian dijuluki sebagai raja dari segala buah. 

Sayangnya, durian dianggap tidak sehat lantaran zat yang dikandungnya. Rupanya anggapan tersebut tidak sepenuhnya benar.

Melansir laman Netmeds, durian menyediakan nutrisi yang sangat tinggi dibandingkan dengan jenis buah lainnya.

Durian mengandung serat, karbohidrat, vitamin, serta antioksidan dari zat aktif dalam warna buah putih dan kuning.

Baca Juga: Awas Jangan Berlebihan Makan Durian, Kenali 5 Efek Sampingnya, Bisa Picu Gangguan Ginjal

Di dalam daging buah durian, tersimpan antioksidan alami yang membantu menangkal radikal bebas.

Selain itu, terdapat juga aneka vitamin seperti vitamin A, vitamin C, dan vitamin B kompleks yang bermanfaat bagi kesehatan. 

Daging buah durian menawarkan sejumlah mineral seperti potasium, zat besi, kalsium, magnesium, dan fosfor.

Kandungan mineral ini memperkaya khasiat serta manfaat buah durian untuk kesehatan.

Meski terbukti memiliki kandungan gizi yang lebih tinggi dibanding buah-buahan lainnya, Anda patut waspada saat mengkonsumsi durian yang terlalu matang.

Anda perlu membatasi konsumsi durian yang terlalu matang dan memiliki rasa yang sangat manis.

Sebab, durian matang memiliki kandungan karbohidrat yang terfermentasi menjadi alkohol. Hal ini yang membuat durian membahayakan kesehatan.

Lalu, berapa batas aman konsumsi durian agar tidak berlebihan?

Melansir laman Verywell Fit, hindari mengonsumsi lebih dari 35 gram dalam satu kali makan atau per sehari.

Takaran ini setara dengan dua hingga tiga buah biji durian, bukan dua buah durian.

Pilih juga durian yang tidak terlalu matang. Semakin matang durian, rasanya akan lebih manis, legit dan nikmat.

Namun semakin buah durian itu matang, makin banyak pula kandungan tepung dan gulanya.

Sebaiknya pilih durian yang mengkal alias yang belum terlalu matang untuk dikonsumsi untuk menghindari asupan gula berlebihan.

Jangan makan durian dan minuman beralkohol sekaligus. Kombinasi itu dapat memicu zat aldehida meningkat di dalam tubuh.

Baca Juga: Menikmati Lezatnya Varian Durian ‘Runtuh’ di Kabupaten Kampar

Beberapa gejala yang dapat ditimbulkan berupa kemerahan pada wajah, mati rasa di sebagian tubuh, pusing hingga muntah.

Penulis : Switzy Sabandar Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU