> >

Mini Workshop untuk Tingkatkan Keterampilan Memotret dengan Kamera Ponsel

Tren | 7 Oktober 2023, 04:30 WIB
Suasana pelaksanaan mini workshop untuk meningkatkan keterampilan memotret menggunakan kamera smartphone di Semarang, Jawa Tengah, Jumat (6/10/2023). (Sumber: Istimewa)

SEMARANG, KOMPAS.TV  –  Memotret atau merekam video mengunakan kamera smartphone atau ponsel merupakan hal yang kerap dilakukan oleh sejumlah anak muda.

Salah satu hal penting yang perlu diperhatikan oleh para penggemar fotografi smartphone adalah fitur kamera yang mumpuni dan skill atau keterampilan dalam memotret.

Menyadari kebutuhan tersebut, salah satu produsen ponsel, realme, menggelar mini workshop untuk meningkatkan skill fotografi anak muda.

Public Relations Lead realme Indonesia, Krisva Angnieszca, menjelaskan kota pertama yang menjadi lokasi mini workshop fotografi ponsel tersebut adalah Semarang, dan dilanjutkan ke kota-kota lain, sekaligus menggelar 5th Anniversary Roadshow.

Untuk Kota Semarang, kegiatan tersebut dilaksanakan Jumat (6/10/2023), kemudian Surabaya pada 10 Oktober, Denpasar Bali pada 20 Oktober, dan Medan pada 27 Oktober.

Baca Juga: Memotret Depo Kereta Tua Mangkrak di Pabrik Gula Sumberharjo | XPOSURE

“Melanjutkan euforia ulang tahun realme ke-5 serta pencapaian pengiriman 20 juta unit smartphone realme di Indonesia, kami bangga bisa menyambangi kota Semarang sebagai kota pertama dalam rangkaian realme 5th Anniversary Roadshow,” bebernya dikutip dari keterangan tertulis.

“Selain memperkenalkan smartphone terbaru kami, melalui kesempatan ini kami juga ingin berbagi ilmu dan pengetahuan bersama para anak muda untuk meningkatkan skill fotografi mereka melalui mini workshop,” tambah Krisva.

Rangkaian roadshow ini, lanjut dia, hadir lebih spesial karena akan mengangkat tema yang berbeda di tiap kota.

Hal ini dimaksudkan untuk bisa lebih mengangkat nilai keunikan masing-masing kota melalui lensa kamera ponsel.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU