Cara Cek Gula Darah Sendiri, di Puskesmas dan di Apotek, Penting agar Tidak Terkena Diabetes
Kesehatan | 23 Agustus 2023, 17:00 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Cek gula darah sangat penting tidak hanya untuk penderita diabetes namun juga masyarakat umum yang ingin mengetahui kadar gula darahnya.
Sebagai informasi, tes gula darah merupakan prosedur pemeriksaan yang dilakukan untuk memeriksa kadar glukosa atau gula darah di dalam tubuh.
Secara umum, kadar gula darah normal memiliki perbedaan tergantung pada usia seseorang antara lain:
- Usia < 6 tahun
- Gula darah normal: 100-200 mg/dL
- Gula darah puasa: ± 100 mg/dL
- Gula darah setelah makan dan sebelum tidur: ± 200 mg/dL
- Usia 6-12 tahun
- Gula darah normal: 70-150 mg/dL
- Gula darah puasa: ± 70 mg/dL
- Gula darah setelah makan dan sebelum tidur: ± 150 mg/dL
- Usia >12 tahun
- Gula darah normal: < 100 mg/dL
- Gula darah puasa: 70-130 mg/dL
- Gula darah setelah makan dan sebelum tidur: < 180 mg/dL (setelah makan), 100-140 mg/dL (sebelum tidur)
Adapun kadar gula darah tinggi yang berbahaya bagi pasien diabetes yaitu 240 mg/dl atau lebih.
Baca Juga: 4 Jus Buah Alami untuk Turunkan Kadar Gula Darah Penderita Diabetes, Apa Saja?
Cara Cek Gula Darah
1. Cara Cek Gula Darah Sendiri Pakai Alat
Mengutip Eka Hospitals, Rabu (23/8/2023) berikut hal-hal yang diperlukan untuk melakukan tes dan cara cek gula darah dengan alat.
Hal-hal yang diperlukan:
- Meteran tes darah
- Alat tusukan jari
- Beberapa strip tes
- Lancet (jarum yang sangat pendek dan halus)
- Tempat sampah benda tajam untuk membuang jarum dengan aman.
Penulis : Dian Nita Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV