> >

Cara Mudah Membersihkan Toilet tanpa Digosok, Cukup Dibilas

Tren | 23 Juli 2023, 08:10 WIB
Ilustrasi cara membersihkan toilet dengan mudah. (Sumber: Kompas.com)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Membersihkan toilet atau kloset di kamar kecil biasanya dilakukan berkala setiap minggunya. Akan tetapi, membersihkan toilet adalah kegiatan yang menjengkelkan bagi sebagian orang.

Akan tambah menjengkelkan jika ada noda yang sulit dibersihkan sehingga perlu digosok yang tentunya bakal menguras tenaga.

Tetapi, ada cara untuk membersihkan toilet dengan mudah tanpa digosok dan cukup dibilas saja.

Bahan-bahan yang digunakan merupakan barang yang mudah dan sering ditemukan di tiap rumah. 

Perlu diperhatikan bahwa sebelum menggunakan bahan-bahan di atas, pastikan untuk membaca petunjuk dan label produk untuk memastikan keselamatan dan penggunaan yang tepat. 

Selain itu, selalu gunakan sarung tangan dan pastikan area toilet cukup ventilasi saat melakukan pembersihan.

Dilansir dari WikiHow, berikut cara mudah membersihkan toilet tanpa harus digosok dan cukup dengan dibilas saja.

Baca Juga: Cara Mudah Download Video di YouTube, Anti Ribet dan Gratis

1. Menggunakan Cuka Putih

Tuang cuka putih ke dalam toilet yang terdapat noda dan biarkan selama beberapa waktu, seperti semalam. 

Cuka memiliki sifat asam yang dapat melarutkan mineral dan kotoran yang menyebabkan noda. Setelah itu, bilas toilet dengan air bersih.

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : WikiHow


TERBARU