> >

Hari Media Sosial Diperingati Tiap 10 Juni, Begini Sejarah dan Tujuannya

Tren | 10 Juni 2023, 06:00 WIB
Ilustrasi. Hari Media Sosial 2023 (Sumber: Kompas.com )

JAKARTA, KOMPAS.TV - Hari Media Sosial diperingati pada 10 Juni setiap tahunnya sebagai upaya untuk meningkatkan edukasi bagaimana bermedia sosial dengan bijak.

Menurut laporan dari We Are Social dan Meltwater bertajuk "Digital 2023", per Januari tahun ini, pengguna media sosial di Indonesia tercatat mencapai 212,9 juta.

Adapun sebanyak 98,3 persen pengguna Indonesia mengakses internet melalui perangkat telepon seluler (mobile phones). Rata-rata, pengguna internet di Indonesia mengakses internet selama sekitar 7 jam 42 menit per hari. 

We Are Social dan Meltwater juga mengeklaim bahwa jumlah pengguna internet Tanah Air yang memiliki akun media sosial aktif mencapai 167 juta orang, atau sekitar 60,4 persen dari total populasi.

Ratusan juta pengguna Indonesia tersebut memakai aplikasi media sosia lpopuler macam TikTok, Instagram, Facebook, Messenger, YouTube, Twitter, LinkedIn, dan sejenisnya.

Baca Juga: Manfaatkan Media Sosial Untuk Tingkatkan Omzet Penjualan Ayam Potong

Sejarah Hari Media Sosial

Melansir Kompas.com, Sabtu (10/6/2023), Hari Media Sosial di Indonesia pertama kali diperingati dan digagas pada 10 Juni 2015.

Hari Media Sosial lahir dari anggapan bahwa masyarakat Indonesia perlu ditingkatkan kesadaran dan edukasinya dalam bermedia sosial. Sehingga, segala sesuatu yang dilakukan melalui media sosial akan dapat memberikan pengaruh positif bagi banyak orang.

Pencetus dari Hari Media Sosial adalah Handi Irawan D yang merupakan seorang pengusaha asal Surakarta, Jawa Tengah.

Ia dikenal sebagai salah satu content and knowledge based speaker terbaik di Indonesia. Selain menginisiasi Hari Media Sosial, sebelumnya Handi telah sukses dengan Top Brand Award, Hari Marketing Indonesia dan Hari Pelanggan Nasional.

Tujuan memperingati Hari Sosial Media adalah untuk memotivasi individu, public figure maupun pelaku usaha untuk menyampaikan berbagai inspirasi dan hal positif di media sosial.

Baca Juga: Ditipu Kenalan dari Media Sosial, Sepeda Motor dan Ponsel Pria Ini Dibawa Kabur!

Bijak Bermedia Sosial

Media sosial tidak memang memberikan dampak positif seperti bisa mengetahui informasi secepat mungkin, dapat menjadi sarana koneksi jarak jauh dan sumber pengetahuan.

Penulis : Dian Nita Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas.com. cimahikota.go.id


TERBARU