> >

Berbagai Jenis Kurma Arab Saudi, Tanda Mata yang Lezat dan Ngangenin di Bulan Suci Ramadan

Kuliner | 3 April 2023, 04:05 WIB
Dijuluki kurma suci, kurma Ajwa hitam atau coklat tua punya profil rasa yang berbeda, sedikit manis, dengan tekstur seperti buah prune dan kaya akan vitamin. Kurma Ajwa diproduksi terutama di Madinah, kota suci kedua di Arab Saudi. Dijuluki kurma suci, Ajwa hitam atau coklat tua memiliki profil rasa yang berbeda. (Sumber: Marla Sela/Tasting Table)

RIYADH, KOMPAS.TV - Kurma identik dengan Arab Saudi. Buah yang menjadi bagian penting dalam keramahtamahan Kerajaan dan rakyat Arab Saudi ini selalu hadir di rumah, kantor, bahkan acara penting.

Tak heran, saat Ramadan tiba, kurma jadi bintang utama di meja berbuka. Dengan lebih dari 200 jenis kurma yang bisa dipilih, ada rasa, warna, dan tingkat kemanisan yang beragam.

Seperti laporan Arab News, Sabtu (2/4/2023), kurma juga sering digunakan sebagai bahan isian kue mamool, pemanis alami untuk minuman, dan hiasan untuk salad. Pemilihan jenis kurma yang tepat akan membuat pengalaman kuliner Anda semakin istimewa.

Selain itu, kurma juga punya nilai religius karena dipercaya Rasullullah Muhammad SAW mengonsumsinya saat berbuka puasa. Oleh karena itu, tradisi makan kurma saat Ramadan dilakukan oleh umat Islam selama berabad-abad.

Khaled Al-Ramadan, seorang insinyur mesin di Arab Saudi seperti laporan Arab News bahkan memutuskan untuk menghabiskan waktu luangnya mengelola bisnis kurma, Kurma Kahraman, di Provinsi Timur Arab Saudi. "Saya lahir dan tumbuh di Al-Ahsa yang dikelilingi oleh pohon kurma. Karena cinta saya pada sejarah pertanian dan hobi saya, saya memutuskan untuk membuka bisnis kurma ini," ujarnya.

Menurut Al-Ramadan, bisnis kurma ini punya banyak peminat dan perajin yang layak dihargai. "Kurma bisa didapatkan di mana saja, bahkan di toko bahan makanan. Namun, orang yang bisa menghasilkan kurma yang indah dan mewah patut diapresiasi dan didukung... Kita harus membeli produk mereka dan membantu memasarkannya," katanya.

Baca Juga: Kurma dan Lentera Laris Dibeli di Pasar Lokal Kairo saat Ramadan

Kurma identik dengan Arab Saudi. Buah yang menjadi bagian penting dalam keramahtamahan Kerajaan dan rakyat Arab Saudi ini selalu hadir di rumah, kantor, bahkan acara penting. (Sumber: Arab News)

Kurma favorit saat Ramadan di Arab Saudi adalah Kurma Raziz, yang biasanya disajikan dengan tetes tebu dan wijen dalam hidangan tradisional bernama safsif. "Kurma Raziz adalah yang terbaik! Rasanya gurih dan manis, meskipun tinggi gula," ujar Al-Ramadan.

Al-Ramadan mengatakan kepada Arab News tentang empat varietas kurma Ramadan yang paling populer di Kerajaan.

Ajwa

Kurma Ajwa dianggap sebagai salah satu yang termahal di Kerajaan, diproduksi terutama di Madinah, kota suci kedua di Arab Saudi.

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Arab News


TERBARU