Gempa Tibet Kini Tewaskan Sedikitnya 126 Orang, Masih Banyak Korban yang Terjebak Puing
Kompas dunia | 7 Januari 2025, 23:05 WIBEpisentrum gempa berada di daerah Tingri di Tibet, tempat lempeng India dan Eurasia bergesekan satu sama lain dan dapat menyebabkan gempa bumi yang cukup kuat untuk mengubah ketinggian beberapa puncak tertinggi di dunia di pegunungan Himalaya.
Baca Juga: Gempa Tibet, Kemlu RI Belum Terima Laporan Ada WNI yang Terdampak
Tibet merupakan bagian dari China, namun banyak orang Tibet yang setia kepada Dalai Lama, yang merupakan pemimpin spiritual Tibet yang telah tinggal di pengasingan di India sejak pemberontakan anti-Tiongkok yang gagal pada tahun 1959.
Menanggapi gempa ini, Pemimpin China Xi Jinping menyerukan upaya habis-habisan untuk menyelamatkan warga dan meminimalkan korban jiwa. Langkah selanjutnya adalah memukimkan orang-orang yang rumahnya telah rusak. Menurut CCTV, lebih dari 3.000 petugas telah dikerahkan untuk melakukan upaya penyelamatan.
Wakil Perdana Menteri China Zhang Guoqing dikirim ke daerah tersebut untuk memandu pekerjaan dan penyelamat. Pemerintah China pun mengumumkan alokasi dana sebesar 100 juta yuan (sekitar Rp220 miliar) untuk bantuan bencana.
Penulis : Tussie Ayu Editor : Vyara-Lestari
Sumber : The Associated Press