> >

Pemberontak Duduki Damaskus, Kemlu RI Tetapkan Siaga Satu untuk Seluruh Suriah

Kompas dunia | 8 Desember 2024, 15:37 WIB
Anggota pasukan pemberontak Suriah mencopot bendera Suriah dari sebuah kantor pemerintah di Salamiyah, timur Hama, Suriah, Sabtu (7/12/2024). (Sumber: Ghaith Alsayed/Associated Press)

Jatuhnya Damaskus ke tangan pemberontak merupakan perkembangan signifikan dalam perang saudara Suriah dan mengejutkan berbagai pihak.

Pemberontak pimpinan HTS telah meluncurkan serangan kilat dan mendekati Damaskus sejak 27 November lalu.

Pasukan pemberontak mampu merebut kota-kota strategis seperti Aleppo, Homs, dan Hama tanpa perlawanan berarti dari pasukan pemerintah sebelum mencaplok ibu kota.

Baca Juga: Pasukan Pemberontak Rebut Damaskus, Bashar Al-Assad Diklaim Kabur dari Suriah

 

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV, Antara


TERBARU