> >

Ketakutan Landa Desa di India Usai 3 Orang Tewas Digigit Ular Berbisa, Pawang Dikerahkan

Kompas dunia | 24 Oktober 2024, 14:42 WIB
Pawang ular dipanggil setelah gigitan ular berbisa terhadap lima orang telah membuat tiga orang tewas dalam waktu tiga hari di Desa Desa Sadarpur, Uttar Pradesh, India, sejak Minggu (20/10/2024). (Sumber: NDTV)

UTTAR PRADESH, KOMPAS.TV - Ketakutan melanda desa di India, setelah tiga orang tewas usai digigit ular berbisa dalam waktu tiga hari.

Ular berbisa tersebut dilaporkan telah menggigit lima orang dalam jangka waktu tersebut, dan tiga di antaranya meregang nyawa.

Insiden tersebut terjadi di sebuah desa di Uttar Pradesh, yang langsung dilanda ketakutan karena cepatnya insiden gigitan tersebut.

Baca Juga: Erdogan Murka 5 Orang Tewas pada Penembakan di Perusahaan Penerbangan Turki, Pelaku Dilumpuhkan

Dikutip dari NDTV, Rabu (23/10/2024), insiden tersebut dimulai sejak Minggu (20/10/2024), ketika seorang ibu dan kedua anaknya yang tengah tidur di lantai digigit ular di Desa Sadarpur, Uttar Pradesh.

Ketiganya tewas setelah dilarikan ke rumah sakit untuk perawatan.

Pada Senin (21/10/2024) malam, seorang pria dari desa tetangga juga digigit ular tersebut dan dilarikan ke rumah sakit.

Pada Selasa (22/10/2024), tim dari Departemen Kehutanan dan penyelamat ular datang ke area tersebut, dan sempat melegakan warga desa. Namun, pada Rabu malam, pria lainnya digigit ular berbisa.

Saat ini pria tersebut tengah berada dalam kondisi kriris dan menerima perawatan di Rumah Sakit di Meerut.

Ketakutan pun melanda desa itu setelah rentetan gigitan ular berbisa tersebut.

Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti

Sumber : NDTV


TERBARU