> >

Putin Tegaskan Negara Palestina Harus Segera Berdiri, Kembali Salahkan AS

Kompas dunia | 19 Oktober 2024, 11:40 WIB
Presiden Rusia, Vladimir Putin, dalam Forum Bisnis BRICS hari Jumat, 18 Oktober 2024.  (Sumber: TASS)

MOSKOW, KOMPAS.TV - Presiden Rusia Vladimir Putin menegaskan bahwa negara Palestina harus segera berdiri.

Ia juga mengatakan bahwa Quartet Timur Tengah harus segera diaktifkan untuk memulai upaya mediasi di kawasan tersebut demi menghentikan perang di Gaza.

Putin pun menyalahkan Amerika Serikat yang disebutnya telah mengganggu upaya Quartet Timur Tengah.

Baca Juga: Filipina Tegang, Wapres Sara Duterte Ancam Gali Kuburan Ayah Presiden dan Buang Jasadnya ke Laut

Quartet Timur Tengah merupakan kelompok organisasi internasional, termasuk PBB, Amerika Serikat (AS), Uni Eropa, dan Rusia, untuk mengembalikan upaya mediasi konflik Israel-Palestina dan memulai proses perdamaian.

“Solusi utama untuk permasalahan Palestina adalah pendirian negara Palestina yang utuh,” kata Putin, Jumat (18/10/2024), dikutip dari Middle East Monitor.

“Pihak Rusia telah memantapkan posisi ini sejak era Uni Soviet,” ucap Presiden Rusia itu.

Putin pun menyerukan agar Quartet Timur Tengah bisa segera diaktifkan untuk memediasi konflik Israel-Palestina.

“AS telah melakukan kesalahan dengan mengganggu pekerjaan dari Quartet, dan akan memudahkan untuk berkoordinasi di semua posisi,” kata Putin.

“AS kemudian mengambil alih, memonopoli upaya perdamaian, mengambil tanggung jawab penuh, dan akhirnya, gagal,” ujarnya.

Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Middle East Monitor


TERBARU