Zelenskyy di Atas Angin, Blinken Beri Sinyal Izinkan Ukraina Pakai Senjata AS Serang Rusia
Kompas dunia | 12 September 2024, 10:01 WIBKIEV, KOMPAS.TV - Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy diyakini di atas angin terkait keinginannya memakai senjata Amerika Serikat (AS) untuk menyerang Rusia.
Hal itu terjadi setelah Menteri Luar Negeri AS, Antony Blinken, memberikan sinyal terkuat Gedung Putih akan mengangkat pembatasan bagi Ukraina menggunakan senjata kiriman AS dan Barat ke dalam Rusia.
Diyakini bahwa keputusan sebenarnya sudah dibuat dalam ranah pribadi.
Baca Juga: Rusia Murka Putin Dibawa-bawa ke Debat Capres AS Kamala Harris Vs Donald Trump
Berbicara di Kiev, Rabu (11/9/2024), bersama Menlu Inggris David Lammy, Blinken mengatakan AS sejak hari pertama siap beradaptasi dengan kebijakan itu.
Hal tersebut dilakukan karena situasi di medan pertempuran Ukraina telah berubah.
“Kami akan melanjutkan untuk melakukannya,” ucap Blinken dikutip dari The Guardian.
Blinken mengatakan bahwa ia dan Lammy akan melaporkan ke pemimpin mereka, Joe Biden dan Keir Starmer, setelah pembicaraan mereka dengan Zelenskyy.
Sementara itu, Lammy mengatakan pengerarahan rudal balistik Iran ke Moskow, yang terungkap pekan ini, telah mengubah pemikiran strategis London dan Washington.
Ia mengatakan ini merupakan eskalasi berbahaya dan signifikan.
Penulis : Haryo Jati Editor : Iman-Firdaus
Sumber : The Guardian