Terungkap Siapa Pilot Helikopter yang Tabrak Hotel di Australia, Ternyata Kru yang Baru Berpesta
Kompas dunia | 15 Agustus 2024, 10:28 WIBQUEENSLAND, KOMPAS.TV - Akhirnya terungkap siapa pilot helikopter jatuh yang tewas usai menabrak atap hotel di Australia.
Ternyata ia merupakan kru darat dari perusahaan penyewaan yang memiliki helikopter tersebut, dan tak memiliki izin untuk menerbangkannya.
Seorang pilot helikopter tewas setelah menabrakkan dirinya ke atap hotel mewah di Cairns, Queensland, Australia, Senin (12/8/2024).
Baca Juga: Helikopter Tabrak Hotel di Australia dan Pilotnya Tewas, Diduga Hasil Curian
Perusahaan penerbangan Nautilus yang memiliki helikopter tersebut pada Selasa (13/8/2024), mengatakan bahwa pilot tersebut bersama dengan perusahaan itu baru empat bulan.
Ia juga diketahui bahwa dirinya baru berpesta sebelum kecelakaan untuk merayakan promosi salah seorang kru darat lainnya yang bekerja dengan perusahaan itu di pangkalan yang lain.
“Itu (pesta) bukanlah acara pekerjaan, dan dikoordinasi oleh teman,” bunyi pernyataan di CNN Internasional.
Ratusan tamu dan staf dari Hotel DoubleTree yang merupakan jariangan Hotel Hilton, langsung dievakuasi ketika helikopter menabrak atap hotel.
Api menyala di tengah langit malam setelah helikopter tersebut kebakaran, dan menumbahkan bahan bakar ke bagian atap hotel, juga merusak beberapa jendela atas gedung tujuh lantai itu.
Asisten Komisaris Sementara Kepolisian Queensland, Shane Holmes, mengatakan pilot telah melakukan penerbangan tanpa izin.
Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti
Sumber : CNN Internasional