> >

Penembakan di Sekolah Finlandia Tewaskan 1 Orang, Pelaku dan Korban Berstatus Siswa

Kompas dunia | 2 April 2024, 22:49 WIB
Polisi berjaga di lokasi kejadian penembakan di sekolah Viertola di Vantaa, Finlandia, Selasa (2/4/2024). (Sumber: Markku Ulander/Lehtikuva via AP)

"Saya memastikan bahwa ini akan ditinjau secara hati-hati dan akan membuahkan hasil yang memastikan ini tidak terjadi lagi," imbuhnya.

Finlandia memiliki tradisi berburu dan kepemilikan senjata api. Lebih dari 1,5 juta senjata api tercatat secara resmi atas nama sekitar 430.000 orang di negara itu.

Penembakan sekolah yang berujung fatal pun pernah terjadi di Finlandia sebelumnya.

Pada November 2007, penembakan di sekolah menengah atas di Tuusula, selatan Finlandia menewaskan sembilan orang. Pelakunya seorang siswa berusia 18 tahun.

Sedangkan pada September 2008, seorang mahasiswa berusia 22 tahun membunuh 10 orang dengan pistol otomatis di sekolah vokasi di Kauhajoki, barat daya Finlandia. Pelaku kemudian bunuh diri setelah melakukan aksinya.

Baca Juga: Penembakan Gemparkan Washington DC: Dua Orang Tewas, Lima Lainnya Luka-Luka

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Deni-Muliya

Sumber : Associated Press


TERBARU