> >

Netanyahu Ungkap Israel Akan Kembali Berunding soal Gencatan Senjata dengan Hamas

Kompas dunia | 30 Maret 2024, 09:50 WIB
Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu hari Jumat, 29/3/2024, menyatakan Israel akan kembali ke meja perundingan gencatan senjata dengan Hamas. (Sumber: Ronen Zvulun/Pool Photo via AP, File)

Israel telah membombardir Jalur Gaza sejak serangan lintas batas oleh Hamas, yang menurut Tel Aviv menewaskan hampir 1.200 orang.

Perang Israel di Gaza telah mendorong 85% populasi wilayah tersebut menjadi pengungsi internal di tengah kekurangan makanan, air bersih, dan obat-obatan, sedangkan 60% infrastruktur enklaf tersebut telah rusak atau hancur, menurut PBB.

Israel dituduh melakukan genosida di Pengadilan Internasional. Putusan sementara pada Januari memerintahkan Tel Aviv untuk menghentikan tindakan genosida dan mengambil langkah-langkah untuk menjamin bahwa bantuan kemanusiaan disediakan kepada warga sipil di Gaza.

Namun, pertikaian terus berlanjut, dan pengiriman bantuan tetap tidak mencukupi untuk mengatasi bencana kemanusiaan tersebut.

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Associated Press


TERBARU