> >

Inilah Profil Oleksandr Syrskyi, Panglima Militer Ukraina yang Baru Diangkat Zelenskyy

Kompas dunia | 10 Februari 2024, 07:45 WIB
Kolonel Jenderal Oleksandr Syrskyi, pria yang diumumkan oleh Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy hari Kamis, (8/2/2024) untuk memimpin militer negara ini telah memainkan peran kunci dalam beberapa kemenangan terbesar Ukraina dalam perangnya dengan Rusia. (Sumber: Ukraine Presidential Office)

Namun, taktik untuk menjebak pasukan Rusia di kota garam Bakhmut, secara signifikan dipandang berhasil melemahkan pasukan dan sumber daya Rusia, menguras kemampuan mereka untuk membuat terobosan besar di tempat lain.

Ketika kemenangan berubah menjadi perang hancur-hancuran di garis depan, Syrskyi harus mengawasi fase paling sulit dari perang ini, yang akan memasuki tahun ketiga bulan ini.

Kekurangan amunisi dan personel mengancam melemahkan garis depan Ukraina ketika pasukan Rusia berencana untuk merangsek maju.

Tujuan utama pasukan Ukraina musim dingin ini adalah mempertahankan wilayah yang mereka kuasai, sementara bantuan militer yang sangat dibutuhkan dari AS tertahan di Kongres, membahayakan perencanaan militer Kiev.

Syrskyi lahir tahun 1965 di Uni Soviet. Ia mengikuti pendidikan di Sekolah Komando Militer Tinggi Moskow dan bertugas di Korps Artileri Uni Soviet.

Para pengamat menyatakan gaya kepemimpinannya mencampur sifat hierarkis yang melekat pada strategi militer Soviet dengan prinsip-prinsip fleksibilitas operasional NATO.

Dikarakterisasi sebagai perencana yang obsesif dengan disiplin besi, Syrskyi menjadi komandan pasukan darat untuk operasi di Ukraina timur dan memainkan peran penting dalam perang tahun 2014, ketika Rusia mencaplok Krimea.

 

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Associated Press


TERBARU