Pasukan Israel Hancurkan Pemakaman dan Keluarkan Jenazah Membusuk di Khan Younis
Kompas dunia | 18 Januari 2024, 07:03 WIBSetidaknya 360 warga Palestina sejak itu tewas dan hampir 4.000 lainnya terluka oleh tembakan pasukan Israel di wilayah yang diduduki, menurut data yang dirilis oleh Kementerian Kesehatan.
Jumlah warga Palestina di Gaza yang dibunuh serangan Israel di Jalur Gaza sejak Oktober melonjak menjadi 24.448 orang, kata Kementerian Kesehatan di kawasan yang terkepung itu pada hari Rabu, (17/1/2024)
Dalam sebuah pernyataan, kementerian tersebut mengatakan 61.504 orang lainnya juga terluka, menambahkan pasukan Israel melakukan 16 pembantaian di seluruh wilayah pesisir dalam 24 jam terakhir, membantai 163 orang dan 350 lainnya luka berat.
"Banyak orang masih terperangkap di bawah puing-puing dan di jalan-jalan, dan penyelamat tidak dapat mencapai mereka," kata kementerian tersebut.
Israel menggempur Jalur Gaza sejak serangan lintas batas oleh kelompok Palestina Hamas pada 7 Oktober, di mana hampir 1.200 warga Israel diyakini tewas.
Sekitar 85% warga Gaza telah mengungsi akibat serangan Israel, sementara semuanya mengalami ketidakamanan pangan, menurut PBB. Ratusan ribu orang hidup tanpa tempat perlindungan, dan kurang dari separuh truk bantuan memasuki wilayah tersebut dibandingkan sebelum dimulainya konflik.
Sekretaris Jenderal PBB, Antonio Guterres, pada Selasa mengulangi seruannya untuk gencatan senjata kemanusiaan untuk memastikan bantuan yang cukup sampai ke tempat yang diperlukan dan memfasilitasi pembebasan tawanan.
Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Anadolu