China Tebar Ancaman ke Pemilih Taiwan Jelang Pemilu, Serang AS untuk Tak Ikut Campur
Kompas dunia | 12 Januari 2024, 12:04 WIBSedangkan lawannya di pemilu calon presiden Taiwan, Hou Yu-Ih dari Kuomintang (KMT), menyerukan Lai berbahaya bagi hubungan Taiwan dan China.
Pesan China kepada pemilih Taiwan muncul tak lama setelah mereka menyuruk AS untuk berhenti berkomentar atas pemilu di pulau tersebut.
Kementerian Luar Negeri China mengeluarkan teguran keras kepada Washington seusai AS mengatakan akan mengirim delegasi tak resmi ke Taiwan setelah pemungutan suara.
Baca Juga: Netanyahu Merasa Paling Tersakiti Israel Didakwa Lakukan Genosida: Kami Melawannya
“Pemerintah AS harus menahan diri untuk melakukan intervensi dalam pemilu, untuk menghindari kerusakan serius pada hubungan AS-China,” ujar juru bicara Kementerian Luar Negeri China.
China menyatakan penolakan tegas terhadap obrolan kurang ajar pihak AS tentang pemilu di wilayah Taiwan.
Beijing sendiri mengatakan pemilih Taiwan menghadapi pilihan antara damai atau perang dalam pemilihan ini.
Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti
Sumber : BBC