> >

Paus Fransiskus Menyerukan Perdamaian di Israel dan Palestina: Perang Adalah Kekalahan

Kompas dunia | 9 Oktober 2023, 14:17 WIB
Paus Fransiskus memimpin Misa Paskah di Gereja St. Basilika, Minggu (9/4/2023). (Sumber: AP Photo/Alessandra Tarantino)

VATIKAN, KOMPAS.TV - Pemimpin umat Katolik dunia, Paus Fransiskus menyerukan agar perdamaian terjadi di Israel dan Palestina. Ia juga mengungkapkan bahwa terorisme dan perang tak akan berujung pada solusi.

Perang terjadi antara Israel dengan militan Palestina Hamas, sejak Sabtu (7/10/2023).

Dilaporkan karena penyerangan yang dilakukan Hamas, dan serangan balik yang dibuat Israel, secara keseluruhan lebih dari 1.100 orang tewas.

Baca Juga: Zelenskyy Bela Israel di Perang dengan Hamas, Sebut Mereka Berhak Membela Diri

Paus Fransiskus pun menyerukan agar serangan di Israel dan Palestina dihentikan.

“Perang adalah kekalahan. Semua perang adalah kekalahan. Mari kita berdoa untuk perdamaian di Israel dan Palestina,” ujarnya di Lapangan St. Peter di Vatikan, Minggu (8/10/2023), dikutip dari Arab News.

“Saya mengikuti dengan ketakutan dan rasa sakit atas apa yang terjadi di Israel. Saya menyatakan solidaritas saya kepada keluarga para korban,” ujarnya.

Ia pun memohon agar segera dilakukan gencatan senjata dan semua serangan berhenti.

“Terorisme dan perang tak berujung pada solusi, tetapi menuju kematian dan penderitaan dari banyak orang tak berdosa,” katanya.

Baca Juga: Serangan Udara Israel ke Gaza Mengenai Rumah Sakit Indonesia, MER-C Ungkap Korban Tewas Warga Lokal

Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Arab News


TERBARU