> >

India Geger, Pemerintah Modi Ganti Nama India dengan Nama Kuno Bharat

Kompas dunia | 5 September 2023, 20:58 WIB
Pemerintah Perdana Menteri Narendra Modi di India mengganti nama India dengan kata Sanskerta "Bharat" dalam undangan makan malam yang dikirim kepada tamu yang menghadiri pertemuan G20 pekan ini, dalam langkah yang mencerminkan upaya partainya yang berhaluan nasionalis Hindu untuk menghilangkan apa yang mereka anggap sebagai nama-nama era kolonial. (Sumber: Twitter/Pushkar Singh Dhami)

Tharoor mengatakan warga India seharusnya "tetap menggunakan kedua kata tersebut daripada menyerahkan klaim kita atas sebuah nama yang sarat sejarah, sebuah nama yang dikenali di seluruh dunia."

Perselisihan mengenai "India" versus "Bharat" semakin ramai sejak partai oposisi pada bulan Juli mengumumkan aliansi baru — disebut INDIA — untuk menggulingkan Modi dan mengalahkan partainya menjelang pemilihan nasional tahun 2024. Akronim tersebut singkatan dari Aliansi Inklusif Pengembangan Nasional India.

Sejak itu, beberapa pejabat dalam partai Modi telah menuntut agar negara ini disebut Bharat alih-alih India.

 

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Associated Press


TERBARU