> >

Malangnya Pita Limjaroenrat, Gagal Jadi PM Thailand Meski Partainya Menang Pemilu

Kompas dunia | 14 Juli 2023, 09:04 WIB
Ketua Partai Move Forward Thailand Pita Limjaroenrat. Partai Move Forward (MFP) yang progresif berhasil memenangkan kursi terbanyak dalam pemilihan umum hari Minggu, (14/5/2023) di Thailand dan mengumumkan koalisi bersama lima partai lain yang memberikan 309 dari 500 kursi di DPR Thailand. Namun memilih PM ternyata tidak semudah itu, simak lengkapnya. (Sumber: AP Photo)

BANGKOK, KOMPAS.TV - Pemimpin partai pemenang pemilu Thailand, Pita Limjaroenrat gagal menjadi Perdana Menteri (PM) Thailand.

Kegagalan Pita yang merupakan pemimpin Partai Move Forward yang pro-reformasi terjadi setelah kalah dalam penghitungan suara untuk posisi PM di parlemen.

Dikutip dari Al-Jazeera, Kamis (13/7/2023) pada penghitungan suara tersebut ia kekurangan 51 suara di bawah ambang batas yang diisyaratkan.

Di parlemen sendiri masih bercokol senator-senator yang ditunjuk oleh militer.

Baca Juga: Artis Hollywood Mogok Kerja Besar-Besaran, Jadi yang Terbesar dalam 40 Tahun

Pita sebenarnya sudah memastikan mendapatkan 312 suara dari koalisi oposisi-nya.

Tetapi ia juga membutuhkan dukungan dari anggota parlemen di luar bloknya atau senator yang tidak terpilih di majelis tinggi.

Namun, semua senator saat ini diangkat oleh militer dan dipandang sebagai bagian dari kelompok konservatif.

Dilansir dari The Guardian, Pita sebenarnya tanpa lawan dalam pemungutan suara tetapi gagal mendapatkan mayoritas parlemen yang terdiri dari 749 anggota.

Sebanyak 324 mendukungnya termasuk 13 senator, sedangkan 182 lainnya menentang dan 199 abstain.

Penulis : Haryo Jati Editor : Gading-Persada

Sumber : The Guardian/Al-Jazeera


TERBARU





A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: