Zelenskyy Buka Puasa Ramadan bersama Tentara Muslim Ukraina, Dekatkan Diri dengan Komunitas Islam
Kompas dunia | 8 April 2023, 07:45 WIBKIEV, KOMPAS.TV - Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy melakukan buka puasa Ramadan bersama tentara muslim Ukraina.
Zelenskyy dilaporkan berbuka puasa bersama dengan anggota Muslim militer Ukraina, perwakilan dari Majelis Tatar Krimea dan pejabat diplomatik, Jumat (7/4/2023) kemarin.
Pada kesempatan tersebut, Zelenskyy dilaporkan mendekatkan dirinya dengan komunitas Islam Ukraina.
Baca Juga: Peringati Setahun Pembantaian Bucha, Zelenskyy: Ukraina Tak Akan Pernah Maafkan Rusia
“Hari ini, kami menetapkan tradisi berikutnya untuk Ukraina, iftar (buka puasa) pada tingkat resmi, bersama para pahlawan kami, tentara Muslim saat ini, juga bersama Majelis Tartar Krimea, dan perwakilan dari seluruh komunitas Muslim Ukraina,” ujar Zelenskyy dikutip dari The New Voice of Ukraine.
“Dengan aksi ini, kami menegaskn bahwa Ukraina menghargai setiap orang dan komunitas,” tambahnya.
Zelenskyy juga berterima kasih kepada Muslim Ukraina, dan komunitas Muslim dunia atas komitmen mereka untuk mempertahankan perdamaian dan keadilan.
Presiden Ukraina itu juga menegaskan kebebasan Krimea dari tangan Rusia tidak bisa dinegosiasikan.
Ia mengatakan, Kiev pada akhirnya akan membebaskan rumah dari Tatar Krimea dari pendudukan Rusia.
Penulis : Haryo Jati Editor : Gading-Persada
Sumber : The New Voice of Ukraine