> >

Spesifikasi Tank Leopard 2A6 yang Kabarnya akan Dikirim Jerman dan Sekutu ke Ukraina, Sangat Canggih

Krisis rusia ukraina | 25 Januari 2023, 19:54 WIB
Pemerintah Jerman hari Rabu, (25/1/2023) resmi menyetujui pengiriman tank Leopard 2 ke Ukraina, sekaligus memberi izin bagi negara lain untuk mengirimkan tank Leopard 2 mereka ke Ukraina, seperti laporan Associated Press, (25/1/2023). Menurut berbagai laporan, jenis tank Leopard 2 yang akan dikirimkan ke Ukraina adalah dari jenis tercanggih untuk perang lapangan terbuka, yaitu Leopard 2A6. (Sumber: Krauss-Maffei Wegmann)

BERLIN, KOMPAS.TV - Pemerintah Jerman hari Rabu (25/1/2023) resmi menyetujui pengiriman tank Leopard 2 ke Ukraina, sekaligus memberi izin bagi negara lain untuk mengirimkan tank Leopard 2 mereka ke Ukraina, seperti laporan Associated Press (25/1/2023).

Menurut berbagai laporan, jenis tank Leopard 2 yang akan dikirimkan ke Ukraina adalah dari jenis tercanggih untuk perang lapangan terbuka, yaitu Leopard 2A6. 

Berikut ini spesifikasi dan kecanggihan tank Leopard 2A6, seperti dikutip dari Army Recognition dan pembuat tank tersebut, Kraus-Maffei Wegmann atau KMW.

Tank Leopard 2 A6M punya kemampuan kinerja yang luar biasa berkat kombinasi perlindungan, mobilitas, kemampuan manuver, dan daya tembak yang ideal. 

Kemampuan manuver yang optimal dari Leopard 2 didasarkan pada simbiosis unik antara awak kendaraan dan teknologi mutakhir Jerman. Penyempurnaan berkelanjutan dari pertahanan primer dan sekunder melindungi awak dan mesin itu sendiri dari jenis amunisi dan ancaman terbaru.

Angkatan bersenjata dari 18 negara bergantung pada keunggulan serbaguna tank Leopard 2. Saat ini menurut pembuatnya, Krauss-Maffei Wegmann atau KFW, tank Leopard sudah dibuat sebanyak 3.500 unit dari berbagai varian, digunakan hampir seluruh negara NATO dan non-NATO seperti Indonesia dan Singapura.

Leopard 2A6 adalah salah satu generasi terbaru dari tank tempur utama dari keluarga Leopard Jerman. Leopard 2A6 dikembangkan dan diproduksi berdasarkan tank tempur utama Leopard 2A5. Leopard 2A6 mulai beroperasi dengan tentara Jerman pada tahun 2001.

Baca Juga: Scholz Akhirnya Setuju Kirim Leopard 2 untuk Kiev, Tank Jerman Berlaga Lawan Tank Rusia di Ukraina

Tank Leopard 2A6 sedang stelling tempur. Pemerintah Jerman hari Rabu, (25/1/2023) resmi menyetujui pengiriman tank Leopard 2 ke Ukraina, sekaligus memberi izin bagi negara lain untuk mengirimkan tank Leopard 2 mereka ke Ukraina, seperti laporan Associated Press, (25/1/2023). Menurut berbagai laporan, jenis tank Leopard 2 yang akan dikirimkan ke Ukraina adalah dari jenis tercanggih untuk perang lapangan terbuka, yaitu Leopard 2A6. (Sumber: Krauss-Maffei Wegmann)

Versi pertama tank Leopard 2 diproduksi untuk pertama kalinya pada tahun 1979 dan beroperasi di Austria, Kanada, Chile, Denmark, Finlandia, Jerman, Yunani, Norwegia, Polandia, Portugal, Singapura, Swiss, Swedia, Spanyol, dan Turki. 

Kita dapat dengan mudah mengidentifikasi Leopard 2A6 dibandingkan dengan Leopard 2A5, karena penggunaan meriam Rh 120 L55 untuk Leopard 2A6 yang lebih panjang satu meter dari Rh 120 L44 yang dipasang pada Leopard 2A5. 

Selain perbedaan meriam smoothbore Rheinmetall 120 mm L55 dan beberapa perubahan lainnya, Leopard 2A6M adalah versi 2A6 dengan perlindungan ranjau yang ditingkatkan di bawah sasis, dan beberapa peningkatan internal untuk meningkatkan kemampuan bertahan awak.

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV/Krauss-Maffei Wegmann/Army Recognition


TERBARU