Hari Ini 1 Desember Hari AIDS Sedunia, tentang Penghormatan dan "Ketidaksetaraan Berbahaya"
Kompas dunia | 1 Desember 2022, 13:40 WIBByanyima mengatakan bahwa pada pekan ini, pihaknya telah meluncurkan laporan baru, yaitu “Ketidaksetaraan Berbahaya”.
Ia meminta perhatian dunia pada kenyataan saat ini, di mana mereka tak berada di jalur yang tepat untuk mengakhiri AIDS pada 2030. Itulah yang menjadi alasan Byanyima tentang ketidaksetaraan.
“Tapi ada kabar baik. Dengan menyamakan kedudukan, kita bisa mengakhiri AIDS,” tambahnya.
Ia menegaskan dengan menyamakan kedudukan perempuan dan gadis akan mengurangi risiko HIV mereka.
Sebagai contoh, di sub-Sahara Afrika, gadis remaja dan yang masih muda, tiga kali lebih mungkin untuk terinfeksi HIV dibandingkan anak-laki-laki dan pria di usia yang sama.
Ketidaksamaan kedudukan menjadi faktor yang paling besar.
“Memungkinkan anak perempuan untuk tetap bersekolah sampai mereka menyelesaikan pendidikan, mengurangi kerentanan mereka terhadap infeksi HIV hingga 50 persen,” ujarnya.
Baca Juga: UNICEF: 110 Ribu Anak dan Remaja Dunia Meninggal Karena AIDS tahun 2021
Bagi Byanyima, yang lainnya adalah harus menyamakan kedudukan dari orang-orang yang terpinggirkan.
Namun jangan lupa, Byanyima juga mewant-wanti bahwa secara global pria gay dan pria yang melakukan hubungan seksual dengan pria lainnya, 28 kali lebih mungkin terinfeksi HIV.
Orang yang menyuntikkan narkoba juga lebih mungkin 35 kali berisiko terinfeksi HIV.
Para pekerja seks memiiki risiko 30 kali lebih mungkin, dan perempuan transgender memiliki risiko sekitar 14 kali.
Penulis : Haryo Jati Editor : Iman-Firdaus
Sumber : worldaidsday.org/Unaids