> >

Kisah Berliku Elon Musk Beli Twitter, Sempat Bimbang hingga Terancam Kalah di Persidangan

Kompas dunia | 28 Oktober 2022, 19:42 WIB
Ilustrasi Twitter. Elon Musk membeli Twitter senilai 44 milar dolar AS atau setara Rp682 triliun. “Burungnya sudah bebas,” cuit Elon Musk setelah menyelesaikan akuisisi senilai US$44 miliar atau Rp682 triliun, Kamis (27/10/2022), merujuk pada logo burung Twitter. (Sumber: AP Photo/Godofredo A. Vásquez)

SAN FRANCISCO, KOMPAS.TV – “Burungnya sudah bebas,” begitu cuitan Elon Musk setelah menyelesaikan akuisisi senilai US$44 miliar atau Rp682 triliun, Kamis (27/10/2022). Ia merujuk pada logo burung Twitter, dengan anggukan yang jelas atas keinginannya mengurangi batasan atas konten yang dapat diunggah di platform media sosial itu.

Miliarder Elon Musk mengambil alih kepemilikan Twitter dengan tindak efisiensi yang brutal. Ia langsung memecat para eksekutif puncak, dan menjelaskan bagaimana ia akan mencapai ambisi besar yang ia uraikan untuk platform berpengaruh itu.

Namun, bos pabrikan mobil listrik Tesla dan penganut kebebasan berbicara itu juga mengatakan, dia ingin mencegah platform Twitter menjadi corong kebencian dan perpecahan.

Tujuannya yang lain, termasuk ingin "mengalahkan" bot spam di Twitter dan membuat algoritma yang menentukan bagaimana konten yang disajikan kepada penggunanya bisa tersedia untuk umum.

Namun Musk belum memberikan rincian tentang bagaimana dia akan mencapai semua ini, dan siapa yang akan menjalankan perusahaan.

Musk mengatakan dia berencana untuk memangkas karyawan, membuat 7.500 karyawan Twitter resah tentang masa depan mereka. 

Musk juga mengatakan dia tidak membeli Twitter untuk menghasilkan lebih banyak uang. Tetapi, katanya, "untuk mencoba membantu umat manusia, yang saya cintai".

Dalam jajak pendapat di aplikasi perpesanan Blind tentang apakah karyawan Twitter akan dipekerjakan di perusahaan dalam tiga bulan, kurang dari 10 persen memilih "ya". Dari 266 peserta, 38 persen mengatakan "tidak", dan lebih dari 55 persen memilih opsi "popcorn".

Baca Juga: Elon Musk Resmi Beli Twitter dan Langsung Pecat CEO, Unggah Video Nyeleneh Bawa Wastafel

Blind memungkinkan pengiriman pesan anonim oleh karyawan untuk menyampaikan keluhan mereka, di mana orang dapat mendaftar dengan email perusahaan mereka.

Musk memecat kepala eksekutif Twitter Parag Agrawal, kepala keuangan Ned Segal, dan kepala urusan hukum dan kebijakan Vijaya Gadde, menurut sumber yang mengetahui masalah tersebut.

Musk menuduh mereka menyesatkan dirinya dan investor Twitter atas jumlah akun palsu di platform.

Agrawal dan Segal berada di markas Twitter San Francisco ketika kesepakatan ditutup dan langsung dikawal keluar, kata sumber tersebut menambahkan.

Musk, yang juga menjalankan perusahaan roket SpaceX, berencana untuk menjadi CEO Twitter setelah menyelesaikan akuisisi, dan seperti laporan Bloomberg, ia juga berencana untuk membatalkan larangan permanen pada pengguna.

Twitter, Musk dan para eksekutif belum segera menanggapi permintaan komentar.

Musk berjalan ke markas Twitter pada Rabu dengan senyum lebar dan wastafel porselen, kemudian mencuit, "biarkan itu meresap." Dia mengubah deskripsi profil Twitter-nya menjadi "Chief Twit."

Musk juga mencoba menenangkan ketakutan karyawan bahwa PHK besar akan datang, dan meyakinkan pengiklan bahwa kritik masa lalunya terhadap aturan moderasi konten Twitter tidak akan merusak daya tariknya.

Baca Juga: Donald Trump Girang Elon Musk Beli Twitter, Berharap Akunnya yang Ditangguhkan Permanen Dipulihkan

Elon Musk dilaporkan langsung pecat pejabat top Twitter setelah mengakuisisi mikroblog tersebut. (Sumber: Hannibal Hanschke/Pool Photo via AP, File)

“Twitter jelas tidak bisa menjadi neraka yang bebas untuk semua, di mana apa pun dapat diungkapkan tanpa konsekuensi!” Musk mengatakan dalam sebuah surat terbuka kepada pengiklan pada Kamis.

Ketika berita tentang kesepakatan itu menyebar, beberapa pengguna Twitter dengan cepat menandai kesediaan mereka untuk pergi.

"Saya akan dengan senang hati pergi dalam sekejap jika Musk, yah, bertindak seperti yang kita semua duga," kata seorang pengguna dengan akun @mustl***dogsxo.

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV/Straits Times


TERBARU





A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: