> >

Debut Perdana Menteri Baru Inggris di Parlemen: Beberapa Kebijakan Truss Dipotong

Kompas dunia | 27 Oktober 2022, 06:43 WIB
Perdana Menteri Inggris Rishi Sunak untuk pertama kalinya menghadapi politisi oposisi di parlemen Inggris, Rabu (26/10/2022). (Sumber: The Associated Press.)

Baca Juga: Baru Dilantik Jadi PM Inggris, Presiden Jokowi Nantikan Kehadiran Rishi Sunak di G20

Sunak membawa orang-orang dari berbagai sayap Partai Konservatif untuk Kabinetnya. Dia memecat sekitar selusin anggota kabinet dari pemerintahan Truss, tetapi tetap mempertahankan beberapa tokoh senior, seperti Menteri Luar Negeri James Cleverly dan Menteri Pertahanan Ben Wallace.

Dia menghadapi reaksi keras karena mengangkat kembali Menteri Dalam Negeri Suella Braverman, yang mengundurkan diri pekan lalu setelah melanggar aturan etika dengan mengirimkan email sensitif pemerintah dari akun pribadi. Dia menggunakan surat pengunduran dirinya untuk mengkritik Truss, dan semakin mempercepat pengunduran diri Truss. 
 

Penulis : Tussie Ayu Editor : Iman-Firdaus

Sumber : The Associated Press


TERBARU