Terungkap! Sosok Putri Kim Jong-Un Muncul dalam Video Propaganda Korea Utara
Kompas dunia | 24 September 2022, 13:57 WIBPYONGYANG, KOMPAS.TV - Putri pemimpin Korea Utara Kim Jong-Un diyakini muncul dalam sebuah video propaganda yang tersebar di seluruh negara tersebut.
Hal itu diungkapkan pakar asal China yang diketahui menggunakan nama alias Samhero.
Gadis cilik yang diidentifikasi sebagai Kim Ju-ae, disebut sebagai anak satu-satunya Kim Jong-un, muncul dalam perayaan Hari Nasional Korea Utara awal bulan ini.
Ia dilaporkan berada di antara anak-anak yang menyanyikan lagu untuk Kim Jong-un dan istrinya, Ri Sol-ju.
Baca Juga: Rezim Kim Jong-Un Balas Tuduhan AS, Korea Utara Tak Pernah Pasok Senjata ke Rusia
Meski berada di antara banyak anak, ahli tersebut mengeklaim melihat sesuatu yang menonjol pada bocah tersebut menjelang akhir pertunjukan.
Samhero menuliskan analisisnya di blog InDPRK, mengenai bagaimana Ri Sol-ju menghampiri gadis cilik ini pada akhirnya.
Dikutip dari Mirror, sang analis melihat bagaimana istri Kim Jong-un itu terlihat meletakkan tangannya di punggung anak itu dan mulai berbicara dengannya secara pribadi.
Hanya terputus ketika ia perlu memindahkan gadis lainnya keluar dari jalur yang dilewati suaminya.
Ketika anak-anak lain berkumpul dan melompat kegirangan di sekitar Kim Jong-un, Ri Sol-ju meraih lengan gadis tersebut untuk menahannya, ketika ia terlalu dekat dengan sang pemimpin.
Samhero juga mengeklaim kamera hanya berfokus pada bocah tersebut saat nyanyian dimulai. Hal itu pun semakin menambah kecurigaannya.
Sorotan kamera sempat berpindah selama beberapa detik, dan kemudian kembali kepada bocah itu.
Baca Juga: Mengejutkan, Inggris Ternyata Undang Rezim Kim Jong-Un ke Pemakaman Ratu Elizabeth II
Samhero juga mencatat bahwa penampilan bocah yang diyakini sebagai Kim Ju-ae itu juga menonjol. Karena ia satu-satunya gadis yang rambutnya terurai dan satu-satunya yang memakai kaus kaki putih.
Lebih jauh lagi, keluarga Kim sendiri tampaknya sangat tertarik dengan kinerja yang ditunjukkan gadis tersebut.
Sementara itu, ahli Korea Utara lainnya, Michael Madden, juga memberikan pernyataan mengejutkan bahwa putri Kim memiliki usia yang kira-kira sama dengan gadis tersebut.
“Usianya mungkin sekitar 10 tahun pada 2022, yang merupakan usia dari seorang gadis yang bisa diperlihatkan pada rekaman media negara,” katanya.
Madden pun menambahkan Ri Sol-ju sempat beberapa kali muncul di TV sebelum diidentifikasi sebagai bagian dari keluarga Kim.
“Nyonya Ri muncul di TV Korea Utara pada beberapa kesempatan sebagai penyanyi, terkadang juga sebagai solois di konser,” tuturnya.
“Penampilan itu muncul sebelum pada Juli 2012 ia diidentifikasi sebagai istri Kim Jong-un,” tambahnya.
Namun, Madden menegaskan memperlihatkan putrinya di depan publik akan sangat berisiko untuk Kim Jong-un.
Baca Juga: Cara Rusia Mobilisasi Militer Bikin Marah, Warga Ditangkap Tengah Malam dan Dikirim Paksa
“Ketika Kim Jong-un masih anak-anak dan remaja, ia dikucilkan dari semua orang kecuali para elite Korea Utara yang memiliki hubungan dekat atau hubungan pribadi dengan ayahnya,” kata Madden.
“Elite Korea Utara tak dapat berinteraksi dengannya atau saudara-suadaranya tanpa persetujuan sang ayah. Musuh potensial di kalangan Korea Utara akan memberikan kerentanan jika mengetahui identitas dari anak-anak pemimpin,” sambungnya.
Madden yang merupakan pemimpin dari The Stimson Center, yang menjalankan laman pengawasan kepemimpinan Korea Utara, secara mengejutkan menjelaskan kemungkinan adanya anak dari Kim Jong-un di tempat lain.
Keberadaan Kim Jung-ae sebagai anak Kim Jong-un diungkapkan pertama kali oleh Dennis Rodman, mantan bintang basket dunia yang mengunjungi Kim Jong-un pada 2013 lalu.
Penulis : Haryo Jati Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Mirror