> >

Demi Hormati Ratu Elizabeth II, Banyak Pelayat Lanjut Usia Alami Dehidrasi dan Terjatuh saat Antre

Kompas dunia | 16 September 2022, 17:37 WIB
Antrean panjang untuk menghormati Ratu Elizabeth II di Windsor, London, Inggris. Antrean panjang dilaporkan membuat pelayat lanjut usia mengalami dehidrasi dan jatuh. (Sumber: AP Photo/Martin Meissner)

“Bagi mereka yang menunggu semalaman, cuaca mulai dingin, jadi bungkuslah diri dengan hangat,” ujar Direktur Medis Ambulans St. John, Dr Lynn Thomas.

“Pertimbangkan untuk membawa beberapa lapis pakaian tipis dan termal daripada jumper yang berat dan besar, karena ini dapat menarik panas dari tubuh Anda,” lanjutnya.

Baca Juga: Wow! Pria Arab Saudi Nikahi 53 Perempuan selama 43 Tahun, Klaim Upaya Cari Kebahagiaan

Ia juga menambahkan, selain mengenakan sepatu yang nyaman, Thomas juga sangat menyarankan mengemas plester blister untuk antisipasi.

Selain itu juga membawa makanan dan minuman untuk menghindari dehidrasi.

“Kami melihat banyak contoh orang pingsan, tetapi Anda juga dapat mengurangi risiko dengan memastikan makan dan minum teratur untuk membantu mengatur gula darah,” ucapnya.

“Jika Anda dalam pengobatan, pastikan membawa cukup obat-obatan, atau peralatan medis lainnya,” sambung Thomas.

 

Penulis : Haryo Jati Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Mirror


TERBARU