Ukraina Dilaporkan Rebut Ribuan Kilometer Persegi Wilayah Front Kharkiv, Jalur Suplai Rusia Terancam
Krisis rusia ukraina | 10 September 2022, 20:59 WIBBaca Juga: PM Hungaria Sebut Barat Gagal Lemahkan Rusia dengan Sanksi: Perang Masih Terus Berlangsung
Serangan balik di timur laut Ukraina ini diluncurkan bertepatan dengan serangan di sekitar Kherson, selatan Ukraina. Kalangan analis memperkirakan Rusia mengirimkan pasukan dari sekitar Kharkiv ke Kherson untuk memperkuat pertahanan, membuat garnisun front di timur laut Ukraina melemah.
Beberapa pekan belakangan, Kiev pilih bungkam mengenai rencana serangan balik ke wilayah-wilayah yang diduduki Rusia sejak awal invasi. Kiev pun meminta warga setempat untuk tidak membagikan informasi ke media sosial agar tidak mengganggu operasi militer.
Sementara itu, hingga berita ini diturunkan, Moskow belum menanggapi klaim serangan balik Ukraina di sekitar Kharkiv.
Baca Juga: Rudal Rusia Hantam Rumah Warga di Kharkiv Ukraina, 6 Orang Terluka!
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Associated Press